spot_img
Kamis, Desember 26, 2024
spot_img
BerandaNTBKOTA MATARAMDibantu Jukir Dadakan

Dibantu Jukir Dadakan

DINAS Perhubungan Kota Mataram telah memetakan ruas jalan yang rawan macet saat bulan Ramadhan. Di antaranya adalah, Jalan Majapahit dan Airlangga. Pengaturan kendaraan maupun pedagang dibantu oleh juru parkir (jukir) dadakan.

Lurah Gomong, Muhammad Ilham dikonfirmasi pada Kamis 07 Maret 2024 membenarkan bahwa ruas Jalan Majapahit dan Airlangga menjadi titik rawan kemacetan saat bulan puasa. Kemacetan ditemukan menjelang berbuka puasa, karena masyarakat banyak berburu makanan berbuka puasa atau takjil. “Iya, seperti tahun sebelumnya memang di sana (Jalan Airlangga dan Majapahit) sering macet ketika mau berbuka puasa,” kata Ilham.

Pihaknya berusaha mengantisipasi dengan mengatur supaya warga yang berjualan takjil dadakan tidak terlalu mepet dengan bahu jalan, sehingga kendaraan memiliki space parkir yang luas.

Selain itu, akan meminta bantuan jukir dadakan untuk mengatur kendaraan supaya tidak menumpuk yang menyebabkan kemacetan. “Kita nanti dibantu jukir dadakan untuk mengatur kendaraan,” katanya.

Ilham menambahkan, peta ruas jalan yang rawan macet sebenarnya telah dipetakan oleh aparat kepolisian maupun Dinas Perhubungan Kota Mataram. Dishub maupun Polresta Mataram pasti akan menerjunkan personil untuk mengantisipasi penumpukan kendaraan di ruas jalan tersebut.

Ia berharap masyakarat yang berburu takjil bisa mencari titik parkir untuk menghindari penumpukan kendaraan. (cem)

IKLAN

spot_img
RELATED ARTICLES
- Advertisment -





VIDEO