spot_img
Jumat, Desember 13, 2024
spot_img
BerandaNTBLOMBOK BARATTim BPBD Turun Cek Rumah Warga Terdampak Gempa di Batulayar

Tim BPBD Turun Cek Rumah Warga Terdampak Gempa di Batulayar

Giri Menang (Suara NTB) – Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lombok Barat (Lobar) mengecek rumah yang terdampak bencana di Dusun Duduk Atas, Desa Batulayar Barat Lobar. Tembok dapur milik warga atas nama Saleh tersebut ditemukan retak akibat guncangan gempa bermagnitudo 5,5 tersebut.

Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Lobar, Sabidin, mengatakan rumah warga tersebut hanya retak pada tembok dapur yang disambungkan ke RTH yang dulu sudah dibangunkan. “Karena nyambungnya tidak pakai besi antara bangunan induk RTH dengan dapur yang dibangun belakangan,”kata Sabidin, kemarin
Dikatakan, untuk penanganannya ada perubahan Peraturan Bupati (Perbup), di mana untuk fisik diserahkan ke OPD teknis. Misal untuk jalan, jembatan ke PUPR sedangkan rumah ke Dinas Perkim.

Sementara itu, Camat Batulayar HM. Subayyin Fikri mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak BPBD untuk menindaklanjuti laporan warga ini. Pihaknya telah meminta pihak desa bersurat mengusulkan ke BPBD. “Kami minta desa bersurat ke BPBD,”ujarnya.
Sejauh ini baru ada satu rumah yang dilaporkan rumah akibat gempa tersebut. “Baru satu yang melapor ini,”ujarnya.
Sebelumnya Kadus Duduk Atas melaporkan terkait kerusakan rumah warganya gempa tersebut. (her)

IKLAN

spot_img
RELATED ARTICLES
- Advertisment -



VIDEO