spot_img
Jumat, September 20, 2024
spot_img
BerandaNTBSUMBAWAHaji Mo Serahkan Bantuan Truk Berpendingan ke Poklahsar Layar Let Rezeki

Haji Mo Serahkan Bantuan Truk Berpendingan ke Poklahsar Layar Let Rezeki

Sumbawa Besar (Suara NTB) – Bupati Kabupaten Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah alias Haji Mo, menyerahkan bantuan satu unit truk berpendingin kepada Kelompok Pengelolaan dan Pemasaran hasil Perikanan (Poklahsar) Layar Let Rezeki tahun 2024.

“Bantuan ini diharapkan bisa digunakan secara maksimal untuk membuat ikan lebih segar dan berkualitas dalam meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat melalui konsumsi ikan-ikan yang segar,” kata Haji Mo, Selasa, 16 Juli 2024.

Sementara itu, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Lutkan) mengatakan dengan bantuan truk ini, diharapkan poklahsar ini bisa lebih Mandiri. Selain itu, bantuan ini juga diharapkan bisa meningkatkan penjualan nelayan-nelayan binaan Poklahsar Layar let Rezeki.

“Kami berharap bantuan ini bisa dimanfaatkan secara maksimal untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan bagi masyarakat,” tambahnya.

Ditambahkan Rahmat, proses pengadaan truk ini telah didampingi Inspektorat untuk mengecek apakah sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan.

“Proses pengadaan truck berpendingin ini dilakukan menggunakan sistem E-Catalog yang dipercayakan kepada PT Indo Mobil Cahaya Prima Hino dengan kontrak senilai Rp776.500.000 dari APBD Sumbawa tahun 2024,” tukasnya. (ils)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -


VIDEO