spot_img
Sabtu, Januari 31, 2026
spot_img
BerandaPOLHUKAMPOLITIKTak Mau Buru-buruGolkar Bakal Terbitalkan Rekomendasi Dukungan Jelang Pendaftaran Paslon

Tak Mau Buru-buruGolkar Bakal Terbitalkan Rekomendasi Dukungan Jelang Pendaftaran Paslon

Mataram (Suara NTB) – DPD Partai Golkar NTB terus menggodok figur-figur yang akan mereka dukung di perhelatan Pilkada Provinsi NTB dan juga Pilkada 10 kabupaten/kota di NTB pada 2024 ini. Penggodakan dilakukan salah satunya lewat mekanisme survei untuk melihat peta kekuatan figur-figur yang sudah diberikan surat tugas oleh DPP Golkar.

Sekretariat DPD partai Golkar NTB, Firadz Fariska menyampaikan bahwa partainya dalam memutuskan siapa figur yang akan mereka usung di Pilkada 2024 ini sudah diatur dalam mekanisme partai. Salah satu mekanisme yang harus dilalui yakni survei.

“Golkar telah menetapkan mekanisme, salah satunya mekanisme survei, tiga kali survei dan sudah kita lakukan survei pertama, survei mengerucut pada satu nama, dan survei ketiga sudah mengerucut pada pasangan-pasangan, dan lebih mendapatkan gambaran lebih detail dan utuh,” jelas Firadz.

Disampaikan Firadz bahwa Golkar NTB baru melakukan satu kali survei yang dilakukan dari akhir Mei sampai awal Juni ini. Dari hasil survei pertama ini sudah dapat terlihat gambaran awal kekuatan masing-masing figur yang sudah diberikan surat tugas oleh DPP.

“Hasil survei pertama ini Hlharapan kami semoga dijadikan acuan bagi bacakada untuk terus meningkatkan elektabilitas. Kemudian bacakada mengerti dimana tempat kelebihan dan kekurangannya menjadi evaluasi dalam meningkatkan elektabilitas di sisa waktu pilkada ini,” kata Firadz.

Survei yang dilakukan oleh Golkar tersebut tidak saja hanya sekedar untuk mengetahui peta kekuatan para kandidat. Tapi juga menjadi mitigasi dalam menghadapi perhelatan Pilkada 2024. Seperti menentukan setrategi apa yang harus dijalankan untuk meningkatkan dukungan masyarakat.

“Pemaparan hasil survei ini juga menjelaskan secara langsung apa-apa yang penting dilakukan oleh bacakad disisa masa waktu yang ada. Kuat dan lemahnya dimana, sehingga mendapatkan gambaran untuh dan mendapat masukan apa yang harus dilakukan oleh bacakada dalam meningkatkan dukungan,” katanya.

Sementara itu terkait dengan rekomendasi finalnya dukungan DPP Golkar kemungkinan akan terbit di akhir-akhir menjelang memasuki jadwal pendaftaran pada 27 Agus mendatang. Karena Golkar masih akan melakukan survei lagi sampai dengan Agustus mendatang.

“Rekomendasi dukungan final jadi ranahnya DPP. Kalau survei ketiga sudah selesai, maka DPP akan rapat bersama kami DPD dan diputuskan, kita tunggu saja. Kemungkinan menjelang pendaftaran,” ungkap Firadz.

Namun hal terpenting yang perlu dilakukan oleh para kandidat yang sudah diberikan surat tugas oleh DPP Golkar tersebut. Agar terus bergerak meningkatkan popularitas dan elektabilitas disisa waktu yang ada sampai dengan diterbitkannya rekomendasi dukungan oleh DPP.

“Karena hasil survei inilah yang akan jadi acuan DPP untuk mengeluarkan rekomendasi yang akan dikeluarkan untuk Pilkada serentak NTB. Sehingga DPP Golkar melakukan tiga kali survei untuk mendapatkan gambaran utuh terkait kekuatan masing-masing paslon. Karena survei ini berkaitan dengan setrategi kalau kita pasang si A berlawanan dengan si B dan setrateginya apa,” pungkasnya. (ndi)

RELATED ARTICLES
IKLAN

VIDEO