spot_img
Rabu, Januari 15, 2025
spot_img
BerandaEKONOMIWira Adiputra : Terpanggil Pulang untuk Membawa NTB ke Pentas Dunia

Wira Adiputra : Terpanggil Pulang untuk Membawa NTB ke Pentas Dunia

Mataram (suarantb.com)-Mengenal Sosok Wira Adiputra, Vice President of HALO (Hakka Youth Lombok/ Organisasi keturunan sub suku Tionghoa ) dan juga menjabat sebagai Managing Director Indo Surf Land sukses meniti karir di beberapa negara termasuk, Asia Pacific, Europe and United States.

Wira yang 10 tahun terakhir sukses di bidang developemnt, luxury property dan land banking investment ini terpanggil untuk kembali ke Lombok untuk membawa semangat perubahan dan harmonis dalam kebhinekaan.

“Saya rasa sudah waktunya Lombok Sumbawa menjadi tempat destinasi utama dunia, dan kami bisa melihat dan membuktikan bahwa di Lombok Sumbawa kaya akan keanekaragaman budaya dan potensi keindahan alam kelas dunia,” kata Wira.

Wira Baru saja menjadi perwakilan Lombok untuk konferensi tahun ke 8 ( Konferensi pemuda and pemudi Hakka di Indonesia ).

Sejak kecil ia menghabiskan banyak waktu di NTB. Wira sangat percaya lingkungan di Lombok dan Sumbawa sangatlah solid dalam kebinekaan.
Ia mengajak semua kaum pemuda dan pemudi di NTB untuk saling bekerja sama memajukan nama provinsi ini di dunia internasional.

Wira memberikan kontribusi untuk membangun sekolah di pelosok NTB , ini adalah bukti keseriusannya untuk membangun generasi muda terbaik.
“Saya rasa semua anak memiliki hak untuk mendapatkan pendidikan yang layak, terutama di NTB,” ujarnya.

Memaknai hari kemerdekaan Indonesia ke -79 tahun 2024 ini, Wira terus berjuang membawa semangat kebhinekaan, karena ia percaya Indonesia itu bersatu dalam keberagaman.

“Mari kita buktikan ke dunia bahwa kami siap membawa NTB ke dunia internasional,” tandasnya.(bul)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -


VIDEO