spot_img
Jumat, November 22, 2024
spot_img
BerandaNTBLOMBOK TENGAHSinergi Tuntaskan Stunting, Pemkab Loteng dan Baznas Salurkan Paket Makan Bergizi

Sinergi Tuntaskan Stunting, Pemkab Loteng dan Baznas Salurkan Paket Makan Bergizi

Praya (Suara NTB) – Ratusan paket makanan bergizi disalurkan Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah (Loteng) bersama Badan Amil Zakat Nasional (Basnas) Loteng, Kamis, 15 Agustus 2024. Paket berisikan telur, ikan serta makanan bergizi tersebut disalrurkan secara serentak di lima desa kantor stunting di Loteng. Pemberian bantuan paket makanan bergizi tersebut diharapkan bisa mengurangi angka stunting di daerah ini.

“Menurunkan angka stunting tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah daerah semata. Butuh keterlibatan banyak pihak. Dan, keterlibatan Baznas Loteng kali ini patut diapresiasi,” terang Asisten II Setda Loteng H. Lendek Jayadi, kepada Suara NTB, usai menyerahkan paket makanan bergizi di Dusun Batu Bungus Desa Janapria.

Meski setiap tahun angka stunting di Loteng terus turun, namun secara umum masih cukup tinggi diatas 10 persen. Pemkab Loteng sendiri menargetkan mulai tahun depan angka stunting di Loteng sudah bisa menjadi satu digit. Termasuk juga angka kemiskinan.

Pasalnya, kasus stunting dengan kemiskinan itu linear. Maka upaya keras terus dilakukan pemerintah daerah dengan melibatkan berbagai elemen. Agar kasus stunting bisa turun, bersamaan dengan turunnya angka kemiskinan.

Di tempat yang sama Komisioner Baznas Loteng TGH. Makrif Abdul Majid, mengatakan sebagai bagian dari masyarakat Loteng, Baznas Loteng terpanggil untuk ikut terlibat dalam upaya menekan kasus stunting. Dengan begitu keberadaan Baznas Loteng bisa benar-benar dirasakan oleh masyarakat di daerah ini.

“Sebagai lembaga yang mengelola dana umat, Baznas Loteng juga merasa perlu untuk terlibat dalam membantu pemerintah menjawab persoalan pembangunan yang dihadapi. Termasuk kasus stunting,” sebut TGH Makrif.

Untuk tahap ini, total ada sekitar 900 paket makanan bergizi yang disalurkan kepada keluarga yang memiliki anak stunting. Disalurkan serentak di lima desa yakni Desa Janapria dan Desa Selebung Rembiga Kecamatan Janapria, Desa Sukadana dan Desa Kawo Kecamatan Pujut serta Kelurahan Gerantung, Praya.

Keterlibatan Baznas Loteng sendiri merupakan bentuk sinergi bersama dalam upaya percepatan penurunan kasus stunting di Loteng. Pihaknya pun berkomitmen untuk turut terlibat. Memberi solusi dalam mengatasi persoalan pembangunan yang dihadapi di daerah ini. sehingga persoalan pembangunan di Loteng bisa terjawab dan terselesaikan. (kir)

IKLAN

spot_img
RELATED ARTICLES
- Advertisment -



VIDEO