Tanjung (Suara NTB) – Budidaya tanaman Kacang Sacha Inchi antara petani dan pihak swasta yang difasilitasi oleh Pemda Kabupaten Lombok Utara akan berlangsung dalam jangka panjang. Dalam kesepakatan yang dibangun antara CV Tanu Makmur Sejati, PT. Ukhuwah Nusantara dan Petani di Kecamatan Kayangan, kontrak akan berlangsung untuk 20 tahun ke depan.
“CV. Tani Makmur Sejati dan PT. Ukhuwah Nusantara dengan petani akan melaksanakan kontrak kerjasama selama 20 tahun untuk mengembangkan tanaman Sacha Inchi. Kemitraan ini adalah upaya Pemda yang bertujuan meningkatkan taraf hidup dan kehidupan masyarakat Lombok Utara,” ungkap Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKPPP) KLU, Tresnahadi, S.Pt., Jumat, 23 Agustus 2024.
Ia menerangkan, kemitraan telah terjalin dengan dimulainya penanaman bibit Kacang Sacha Inchi pada Kamis lalu. Adanya kerjasama dengan menyediakan pasar komoditas yang jelas, menjadi harapan bagi petani. Dimana komoditas yang tergolong baru di Lombok ini, dapat dibudidayakan secara konsisten oleh petani.
“Petani di Lombok Utara yang telah menanam tanaman Sacha Inchi ketika masa panen dapat menjual di PT. Ukhuwah Nusantara,” imbuhnya.
Sebagaimana kontrak yang terjalin antara petani, CV dan PT swasta yang terlibat, harga jual kacang Sacha Inchi ditetapkan minimal sebesar Rp 5.000 per kg. Dengan demikian, petani nantinya tidak akan dirugikan oleh fluktuasi harga pasar pada komoditas hasil bumi.
Kedepannya diharapkan Tresnahadi, budidaya tanaman Sacha Inchi di Lombok Utara dapat berjalan secara konsisten, bahkan dapat diperluas kepada petani di kecamatan lain. Hal ini tidak lepas dari keberadaan PT. Ukhuwah Nusantara yang juga terlibat dalam pengembangan budidaya kurma di Lombok Utara.
Sementara, Direktur Utama CV. Tani Makmur Sejati Surtalina Simamora menyampaikan bahwa Perusahaan yang dia pimpin merupakan cabang dari PT. Sanca Inchi Quantum yang berkedudukan di Semarang Jawa Tengah. “Harapan kami tentu dapat bekerjasama dengan baik untuk saling menguntungkan,”harapnya.
Sacha Inci merupakan jenis tanaman yang diproduksi biji/kacangnya dimana banyak dibudidayakan di wilayah indonesia karena nilai manfaat maupun nilai ekonominya sangat tinggi.
“Sacha Inchi memili beberapa manfaat salah satunya mengandung antioksidan, dapat dimakan sebagai sayur dan diolah menjadi teh, serta biji atau kacang Sacha Ichi dapat diolah menjadi bahan kosmetik,” tandasnya. (ari)