Dompu (Suara NTB) – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Dompu menggelar jalan sehat di arena Car Free Day (CFD) Jl Soekarno-Hatta Dompu. Bawaslu menggugah warga dan semua elemen untuk bahu membahu berpartisipasi dalam pengawasan Pilkada sesuai aturan.
“Pilkada ini adalah alat untuk melahirkan pemimpin bagi daerah Kabupaten Dompu, dan pemimpin bagi Nusa Tenggara Barat. Jadi tujuannya, terpilihnya pemimpin yang bisa membawa daerah kita lebih baik kedepannya. Tapi kita sering kali lebih fokus pada alatnya (Pilkada), tapi mengabaikan tujuannya, yaitu tepilihnya pemimpin yang diharapkan. Oleh karena itu, jangan fokus pada alatnya, tapi pada tujuannya dengan memastikan semua tahapan sesuai aturan,” ajak Ketua Bawaslu NTB, Suhardi, SIP., pada acara jalan sehat Bawaslu Dompu, Minggu, 20 Oktober 2024 pagi.
Suhardi mengingatkan, Pilkada bukan hanya milik penyelenggara, tapi menjadi milik semua pihak. Sehingga semua orang bertanggung jawab agar Pilkada berjalan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku. “Kita tidak ada apa-apanya tanpa ada dukungan semua pihak,” katanya.
Ia pun berharap, pelaksanaan Pilkada tahun 2024 ini jauh lebih baik dibandingkan Pilkada sebelumnya. Ketika ada persoalan dan pelanggaran, agar diselesaikan secara prosedural dan tidak main hakim sendiri yang justru menimbulkan masalah baru.
Jalan Sehat Bersama Bawaslu Kabupaten Dompu ini diikuti ribuan warga Dompu. Sejumlah pejabat turut serta dalam jalan sehat dengan mengambil rute dari jalan Soekarno Hatta-Bhayangkara-Nusantara-Pasar Dompu kembali ke jalan Soekarno Hatta tempat kegiatan CFD. Berbagai hadiah doorprize disiapkan bagi peserta jalan sehat. Mulai dari mesin cuci, TV layar datar, kulkas, dan hadiah menarik lainnya.
Ketua Bawaslu Kabupaten Dompu, Swastari HAZ, S.H., mengajak masyarakat Dompu untuk selalu menjaga kesehatan. Pada tubuh yang sehat ada jiwa yang sehat. “Jalan Sehat bersama Bawaslu Kabupaten Dompu yang kita gelar dalam rangka mengajak semua pihak di moment Pilkada ini untuk bersama-sama mengawasi pelaksanaan Pilkada sesuai peraturan perundang-undang yang berlaku. Sehingga bisa melahirkan pemimpin yang bisa membawa kemajuan bagi daerah dan kesejahteraan bagi masyarakat Dompu,” katanya. (ula/*)