Tanjung (Suara NTB) – Bawaslu Kabupaten Lombok Utara (KLU) menggelar rakor dengan instansi terkait dalam rangka menyampaikan hasil pengawasan terhadap Daftar Pemilih Tambahan (DPTb). Langkah ini dimaksudkan untuk memastikan akurasi dan kevalidan data pemilih dan mendiskusikan strategi pengawasan dalam pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada 27 November mendatang.
Ketua Bawaslu KLU, Deni Hartawan, Jumat, 1 November 2024 mengungkapkan, rakor hasil pengawasan telah dilakukan pada Kamis lalu. Pihaknya melibatkan KPU dan berbagai instansi terkait untuk memastikan proses berlangsung transparan dan akuntabel.
“Hasil Pengawasan DPTb (DPT tambahan) dan persiapan pengawasan pemungutan dan penghitungan surat suara merupakan tahapan krusial. Setiap tahapan beririsan satu sama lain, seperti tahapan logistik, kampanye dan pengawasan pemungutan suara dan penghitungan surat suara,” ungkapnya.
Ia menekankan, pentingnya koordinasi yang baik antara semua pihak dalam menjalankan tahapan krusial pilkada ini. Pasalnya, tahapan saat ini telah menginjak debat paslon. Di saat bersamaan, KPU KLU sebagai eksekutor Pemilu di daerah juga menjadwalkan tahapan kampanye, proses sortir dan lipat surat suara.
“Keberhasilan pilkada tergantung pada komitmen kita bersama untuk menjaga integritas dan transparansi di setiap langkah.” kata Deni.
Pihaknya juga mengapresiasi semua elemen yang terlibat dalam proses pengawasan, tak terkecuali pasca debat terbuka yang berlangsung dengan aman dan lancar.
“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pengawasan debat terbuka. Pengawasan yang dilakukan oleh tim kami dan partisipasi masyarakat sangat penting untuk memastikan bahwa setiap kandidat dapat menyampaikan visi dan misi mereka dengan adil dan transparan,” paparnya.
Menurut dia, kerja keras dan dedikasi semua pengawas telah membantu menciptakan suasana yang kondusif. Ia juga berharap, seluruh proses demokrasi di Lombok Utara dapat berjalan dengan baik dengan menghasilkan Calon Pemimpin yang mampu mewujudkan cita-cita masyarakat. Â “Saya mengajak kita sejua untuk terus menjaga integritas Pilkada ini bersama-sama. (ari)