spot_img
Sabtu, Januari 31, 2026
spot_img
BerandaNTBLOMBOK BARATDemi Ikut Tes Kompetensi, Peserta PPPK Lobar Pakai Kursi Roda dan Selang...

Demi Ikut Tes Kompetensi, Peserta PPPK Lobar Pakai Kursi Roda dan Selang Kateter

Giri Menang (Suara NTB) – Tes seleksi kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap I hari kedua yang digelar Kamis, 5 Desember 2024 berjalan lancar. Dari 400 peserta sesi I, ada satu peserta yang mengundang perhatian. Demi bisa ikut tes, peserta ini rela menggunakan kursi roda dan selang kateter masih terpasang di tubuhnya.

Kepala BKD dan PSDM Lobar melalui Kabid Pengadaan, Mutasi, Data dan informasi BKDPSDM Lobar, Hirman Zulkarnaen menerangkan jalannya tes seleksi PPPK hari kedua, berjalan lancar. Namun ada peserta yang tidak hadir pada sesi pertama sejumlah 1 orang, sedangkan pada sesi kedua dan ketiga masih mengecek rekap daftar kehadiran. “Ada satu peserta pada sesi pertama yang tidak hadir,” katanya, Kamis, 5 Desember 2024.

Yang cukup menyita perhatian peserta, ada salah satu peserta yang menggunakan kursi roda saat ikuti tes. “Ada satu peserta yang menggunakan kursi roda dan pakai selang kateter,” tuturnya.

Peserta ini diketahui melamar di formasi Dikbud yang berasal dari Kediri. Peserta ini rela datang menggunakan kursi roda agar bisa ikut tes seleksi PPPK.

Peserta ini pun sudah melengkapi surat keterangan dari dokter dan beberapa dokumen surat pernyataan. Di mana dua hari sebelumnya sudah ada pemberitahuan bahwa berangkutan memang menjalani penanganan medis. “Dia bisa ikut tes,” ujarnya.

Peserta ini diketahui menjalani rawat jalan, Karana rencananya akan operasi pada Senin depan. “Rencananya hari Senin mau operasi,” imbuhnya.

Menurutnya ini bentuk perjuangan dari peserta demi ikut tes seleksi kompetensi, sehingga pihaknya pun memastikan hak- hak mereka bisa ikut, namun tentu di satu sisi para peserta harus memenuhi atau melengkapi syarat yang telah ditentukan. “Seperti surat keterangan dokter dan beberapa dokumen,” sambungnya.

Diketahui pada hari pertama sebanyak 95 Peserta yang ikut sesi III. Semua peserta pun hadir. Dari jadwal tes seleksi PPPK rencananya diadakan selama lima hari, mulai Rabu (4/12) hingga Minggu (8/12). Tes seleksi kompetensi ini akan diikuti sebanyak 3.648 orang yang tersebar di beberapa titik lokasi (tilok). Sesuai jadwal akan diadakan Rabu (4/12) peserta Lobar hanya mendapatkan jadwal tes satu sesi yakni sesi III yang akan diikuti 95 peserta.

Hari Kamis (5/12) baru dilaksanakan tes seleksi full sesi, di mana masing-masing sesi bakal diikuti 400 orang peserta. Kemudian jadwal untuk khusus jari Jumat (6/12), peserta mengikuti tes sebanyak dua sesi, yakni sesi I dan II masing-masing 400 orang. Kemudian dilanjutkan pada hari Sabtu (7/12) dilaksanakan tiga sesi tes masing-masing sesi bakal diikuti 400 orang.

Dan terakhir pada hari Minggu (8/12) peserta tes satu sesi saja, yakni sesi I dengan jumlah peserta yang bakal ikuti tes sebanyak 353 orang. Terkait persiapan tes seleksi kompetensi ini, tidak ada kendala di lapangan. Namun pihaknya menekankan kepada peserta agar tidak lagi ada yang datang terlambat, seperti pada tes sebelumnya.  (her)

RELATED ARTICLES
IKLAN

VIDEO