spot_img
Selasa, Maret 4, 2025
spot_img
BerandaNTBKOTA MATARAMJabatan  Kosong Segera Diisi

Jabatan  Kosong Segera Diisi

Mataram (Suara NTB) – Pemerintah Kota Mataram segera mengisi jabatan kosong. Pengisian jabatan ini berdasarkan rekomendasi dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.

Wali Kota Mataram Dr.H. Mohan Roliskana mengatakan, pengisian jabatan kosong berdasarkan rekomendasi dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Tiga  jabatan yang diisi yakni, jabatan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kepala Badan Keuangan Daerah, serta Sekretaris DPRD Kota Mataram. “Tiga jabatan kosong ini akan kita isi setelah tiga bulan kita ajukan,” jelasnya saat ditemui, pada Senin, 3 Maret 2025.

Saat ditanya siapa yang direkomendasikan untuk mengisi jabatan kosong tersebut, Mohan enggan menyebutkan nama-nama pejabat yang nantinya menempati jabatan strategis tersebut. “Besok saja, nanti tidak jadi kejutan,” ujarnya.

Selain itu, Mohan mengatakan, pihaknya hanya bisa mengisi jabatan kosong atas rekomendasi dari Kementerian Dalam Negeri.  Sementara, jabatan lainnya harus menunggu enam bulan setelah dilantik. “Tapi kalau yang lain kan belum bisa, karena harus nunggu enam bulan,” terang Mohan.

Diketahui, jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) atau setingkat Kepala OPD kosong sejak 2024 lalu. Diantaranya, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Kepala Dinas Pertanian, Asisten III dan Staf Ahli Setda Kota Mataram. Selain itu, Camat Sekarbela juga kosong.

Meski demikian, pihaknya sudah melakukan proses pengajuan mutasi jabatan di lingkup pemerintahan Kota Mataram. “Kami akan usulkan kan dulu, kita asesmen dulu. Makanya agak panjang dia,” ujarnya.

Ia menegaskan, mutasi bertujuan untuk penataan ulang atau restrukturisasi organisasi, termasuk jabatan yang ada di dalamnya. Restrukturisasi jabatan dilakukan untuk menyesuaikan diri dengan perubahan lingkungan dan meningkatkan kinerja organisasi.

“Komposisi pejabat kita supaya jangan ada yang terlalu lama di satu tempat lah. Misalnya begitu,” demikian jelasnya. (pan)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -








VIDEO