Mataram (Suara NTB) – SMPN 3 Mataram fokus menggelar kegiatan yang dapat meningkatkan iman dan takwa selama bulan Ramadan ini. Kegiatan berbagi juga diagendakan oleh pihak sekolah untuk memupuk semangat kebersamaan antara pihak sekolah dengan masyarakat sekitar sekolah.
Kepala SMPN 3 Mataram, Suherman mengatakan, kegiatan di bulan Ramadan di SMPN 3 Mataram lebih fokus pada peningkatan iman dan takwa melalui kegiatan ceramah Ramadan, tadarus Al-Qur’an, dan salat duha. Meski demikian, pihaknya tidak meninggalkan kegiatan belajar mengajar. Dalam pekan ini bertepatan juga pelaksanaan asesmen tengah semester yang akan berakhir hari Sabtu, 15 Maret 2025.
“Kegiatan lainnya buka puasa bersama yang dihadiri oleh Lurah Ampenan Tengah, Babinkantibmas, Babinsa, pengawas pembina Dinas Pendidikan Kota Mataram, dan ketua komite SMPN 3 Mataram serta seluruh warga sekolah,” ujarnya.
Sementara itu, pihaknya juga mengagendakan pembagian ribuan paket takjil pada Minggu (16/3) sore, menjelang buka puasa alumni SMP Dolar, sebutan untuk SMPN 1 Ampenan sebelum berganti menjadi SMPN 3 Mataram. Ribuan paket takjil akan dibagikan di depan sekolah, pantai bom, depan pasar ACC, dan tempat strategis lain di seputaran kota tua Ampenan.
“Pembagian takjil ini sebagai upaya berbagi bersama, merasakan keberkahan, kebahagiaan bersama akan khidmat dan syahdunya kehadiran Ramadan tahun ini,” ujar Suherman.
Sebelumnya, Dinas Pendidikan Kota Mataram telah menerbitkan surat dengan nomor: 400.3/789/Disdik/III/2025 tentang Pengawasan dan Pembatasan Aktivitas Murid Selama Bulan Suci Ramadan 1446 H tanggal 5 Maret 2025. Surat itu ditujukan kepada Kepala TK/PAUD, SD negeri dan swasta, kepala SMP negeri dan swasta, serta orang tua/wali murid sekolah lingkup Pemerintah Kota Mataram.
Dengan adanya revisi SEB 3 Menteri, terjadi perubahan waktu belajar yaitu pembelajaran di satuan pendidikan dilaksanakan mulai 6 Maret sampai dengan tanggal 20 Maret 2025. Libur Idulfitri di Kota Mataram dimulai tanggal 21 sampai dengan 28 Maret 2025 dilanjutkan 2 sampai dengan 8 April 2025. Selama libur ldulfitri, siswa diharapkan melaksanakan silaturahmi dengan keluarga dan masyarakat untuk meningkatkan persaudaraan dan persatuan.
Sekolah juga diminta membuat buku kegiatan Ramadan mulai libur awal bulan Ramadan sampai kegiatan Idulfitri 1446 H. Tugas individu masing-masing murid dapat diserahkan kepada wali kelas masing-masing saat kegiatan pembelajaran dimulai tanggal 9 April 2025. (ron)