spot_img
Rabu, Maret 19, 2025
spot_img
BerandaNTBSUMBAWA BARATKapolres KSB Pimpin Langsung Penindakan Daerah Rawan Narkoba

Kapolres KSB Pimpin Langsung Penindakan Daerah Rawan Narkoba

Taliwang (Suara NTB) – Polres Kabupaten Sumbawa Barat getol melakukan upaya pemberantasan penyalahgunaan narkoba. Terbaru dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di bulan ramadhan ini, Polres KSB menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Patroli Skala Besar, Senin, 17 Maret 2025.

Kegiatan Patroli Skala Besar tersebut melibatkan sekitar 100 personel gabungan dari satuan fungsi yang ada di Polres setempat. Agenda itu dipimpin langsung oleh Kapolres KSB, AKBP Yasmara Harahap dengan menyasar ke penyalahgunaan atau peredaran narkoba di beberapa titik lokasi di Desa Tepas, Kecamatan Brang Rea.

Dalam kegiatan itu, penindakan berupa pemeriksaan rumah di 4 titik lokasi di lingkungan Desa Tepas dilakukan secara serentak. Hasilnya Polres KSB mengamankan terduga pelaku masing-masing berinisial PJ (32), beserta barang bukti diduga narkotika jenis sabu seberat 10,32 gram, CK 38 beserta barang bukti diduga narkotika jenis sabu seberat 21,27 gram. Berikutnya DD (31) dengan barang bukti diduga narkotika jenis sabu seberat 3,28 gram dan terduga JD (34) dengan barang bukti diduga sabu seberat 3,35 gram.

“Total barang bukti yang berhasil diamankan dari kegiatan kemarin (Senin) seberat 38, 22 gram. Selain barang bukti yang diduga narkotika jenis sabu, ada juga uang tunai sejumlah Rp2.960.000 serta barang bukti lainya,” terang Kapolres KSB, AKBP Yasmara Harahap melalui rilis resminya, Selasa, 18 Maret 2025.

Dikatakan Yasmara, penindakan tersebut dilakukan dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di bulan Ramadhan dan mewujudkan Asta Cita ke-7 Presiden Republik Indonesia. “Penyalahgunaan narkoba ini sangat meresahkan masyarakat apalagi di bulan Ramadhan yang semestinya seluruh umat islam lebih meningkatkan ibadah,” ujarnya.

Yasmara mengurai, dalam menyukseskan kegiatan itu pihaknya menerjunkan hampir seluruh personilnya. Beberapa personil periwira dilibatkan sebagai pendamping perwira pengendali diantaranya Kabag Ops, Kasat Intel, Kasat Samapta, Kasat Resnarkoba, serta beberapa Perwira Polres untuk memperkuat pengendalian di lapangan.

Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan lancar. Yasmara mengatakan, pihaknya dalam menggelar operasi itu berkoordinasi dan disaksikan oleh Pemerintah Desa baik Kepala Dusun maupun Ketua RT. “Kegiatan penindakan ini disambut positif oleh masyarakat demi menjaga keamanan, ketertiban, dan anak-anak serta generasi muda dari bahaya penyalahgunaan narkoba,” sebutnya.

Sementara itu, terhadap para terduga pelaku, Yasmara menyebut saat ini masih diamankan di Polres KSB beserta barang bukti untuk menjalani proses lebih lanjut. (bug)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -


VIDEO