KETUA Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar NTB, Dr. H. Mohan Roliskana, berpeluang terpilih secara aklamasi pada musyawarah daerah (Musda) Partai Golkar NTB. Kabarnya, 10 DPD II Partai Golkar telah mengeluarkan surat dukungan.
Mohan dikonfirmasi pada, Senin, 14 April 2025 menjawab secara normatif bahwa DPP Partai Golkar menginginkan semua musyawarah daerah yang dilaksanakan setiap provinsi maupun kabupaten/kota berjalan dengan sejuk dan kondusif. Dengan catatan pelaksanaan Musda tidak melanggar ketentuan yang diatur dalam anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) Partai Golkar. “Jadi, mudah-mudahan semuanya berjalan dengan baik,” harapnya.
Wali Kota Mataram dua periode ini tidak memberikan jawaban pasti peluang akan terpilih secara aklamasi. Meskipun diakui, seluruh pengurus DPD Partai Golkar kabupaten/kota telah mengeluarkan surat dukungan untuk dirinya memimpin kembali Golkar NTB.
Mohan sendiri mengapresiasi dan berterima kasih dukungan dari pengurus DPD Partai Golkar kabupaten/kota. “Mereka telah menyampaikan secara lisan maupun tertulis serta pernyataan melalui media. Tentunya ini menjadi sesuatu yang baik,” ujarnya.
Pelaksanaan Musda Golkar NTB diharapkan Mohan, berjalan lancar sesuai dengan harapan. Perihal jadwal Musda masih menunggu jadwal dari DPP Partai Golkar. “Kita masih menunggu jadwal dari DPP,” jawabnya.
Ketua DPD Partai Golkar Kota Mataram, TGH. Mujiburrahman menegaskan, pengurus DPD Partai Golkar Kota Mataram telah sepakat mendukung H. Mohan Roliskana memimpin kembali Golkar NTB. Pihaknya telah secara lisan maupun tertulis mengeluarkan pernyataan dukungan kepada Wali Kota dua periode tersebut. “Saya sudah tanda tangani surat mendukung Pak Mohan untuk maju pada Musda Golkar NTB,” jawabnya.
Dukungan DPD Partai Golkar Kota Mataram diharapkan diikuti oleh pengurus DPD Partai Golkar di kabupaten/kota lainnya. (cem)