Mataram (Suara NTB) – Universitas Mataram (Unram) menerima kunjungan delegasi dari Universität Kassel, Jerman di Ruang Sidang Rektor, Rektorat Unram, pada Rabu, 30 Juli 2025. Kunjungan ini merupakan bagian dari pembahasan kolaborasi dalam Proyek Perubahan bertajuk “Menjelajahi Pendidikan Pembangunan Berkelanjutan yang Kritis dari Perspektif Global” untuk periode 2025–2029.
Delegasi Universität Kassel yang hadir terdiri dari Dr. Ellen Christoforatou, Prof. Dr. Nina Skorse-Gumprecht, dan Prof. Dr. Claudia Schlaak. Mereka disambut langsung oleh Rektor Unram, Prof. Ir. Bambang Hari Kusumo, M.Agr.St., Ph.D., dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), beserta jajaran fakultas.
Dalam sambutannya, Rektor Unram menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas kunjungan ini sebagai langkah penting dalam memperkuat kerja sama global di bidang pendidikan dan penelitian.
“Pertemuan hari ini menjadi momen spesial bagi kami, karena merupakan langkah baru dalam memperkuat kolaborasi global. Saya bangga bahwa Unram menjadi bagian dari Program CHANGES, yang mengusung tema penting: Exploring Critical Sustainable Development Education from Global Perspectives. Kita membutuhkan perspektif global seperti ini,” ujar Rektor.
Ia menambahkan bahwa kolaborasi ini menghubungkan institusi pendidikan dari berbagai belahan dunia—seperti Jerman, Indonesia, Argentina, Kanada, dan Afrika Selatan—dalam upaya bersama membangun pendidikan berkelanjutan yang kritis dan relevan secara global.
Rektor juga memaparkan capaian Unram yang berhasil meraih peringkat ke-38 dunia dalam kategori Technology Development and Innovation pada World University Rankings for Innovation (WURI) 2025, serta masuk dalam Top 120 QS Southeast Asian Universities.
“Kami bangga menjadi wakil Indonesia dalam inisiatif global ini. Semangat kolaborasi ini bukan hanya tentang program, tetapi tentang perjalanan bersama menuju kemajuan dan tujuan yang bermakna,” tegasnya.
Prof. Bambang juga menyampaikan apresiasi kepada tim FKIP Unram, khususnya Dekan Dr. Zulkifli dan Dr. Rudyat Telly Savalas, yang telah memimpin inisiatif kerja sama ini dengan penuh semangat dan visi.
Unram dijadwalkan akan melakukan kunjungan balasan ke Universität Kassel pada bulan September 2025 sebagai bagian dari penguatan kemitraan ini. (ron)


