spot_img
Rabu, Januari 28, 2026
spot_img
BerandaHEADLINEWadahi Kreativitas Sekolah, ‘’Grand Opening’’ FMS 2025 Berlangsung Spektakuler dan Meriah

Wadahi Kreativitas Sekolah, ‘’Grand Opening’’ FMS 2025 Berlangsung Spektakuler dan Meriah

Mataram (Suara NTB) – Festival Masyarakat Sekolah (FMS) 2025 yang diinisiasi oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Mataram melalui Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) berlangsung meriah. Pembukaan gawe akbar masyarakat sekolah se-Kota Mataram yang diselenggarakan di Teras Udayana, pada Sabtu (23/8/2025) ini dihadiri oleh ribuan peserta dari guru, siswa, hingga orang tua.

Sejumlah siswa-siswi SD di Mataram tengah menampilkan tarian di atas panggung, pada Sabtu, 23 Agustus 2025 (Suara NTB/ist).

FMS sendiri bertujuan mewadahi kreativitas dan inovasi warga sekolah baik dari guru hingga siswa di lingkungan sekolah. FMS bukan sekadar acara selebrasi, tapi juga ruang kreasi bagi seluruh warga sekolah di Kota Mataram. Selain itu, FMS juga terselenggara dalam rangka menyambut HUT ke-32 Kota Mataram.

Kepala Disdik Kota Mataram, Yusuf dalam sambutannya mengatakan bahwa FMS bukan hanya momen perayaan, tapi juga ruang ekspresi, refleksi, dan apresiasi. “Di sinilah inovasi, kreativitas, gotong royong, seluruh ekosistem pendidikan kita ditampilkan secara nyata,” katanya.

Dalam pelaksanaannya, Disdik menghadirkan beragam kegiatan dari yang bersifat akademis hingga yang bernuansa budaya, olahraga, dan kesenian. Seperti parade pendidikan, fun run, pementasan seni, lomba sains, literasi, sinema, dan labirin edukasi yang menginspirasi.

“Semua ini adalah wujud komitmen kita untuk  menumbuhkan generasi unggul, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan global,” jelasnya.

Yusuf menegaskan, FMS 2025 merupakan bentuk implementasi visi Mataram semakin HARUM; harmoni, aman, ramah, unggul, dan mandiri. Menurutnya, kelima kata yang terkandung dari kata HARUM memiliki spirit kolaboratif, sinergif, untuk meningkat kualitas pendidikan di Kota Mataram.

“Saya mengajak seluruh warga pendidikan Kota Mataram untuk terus menjaga semangat kolaborasi, dan inovasi yang telah kita bangun. Mari kita jadikan FMS bukan sekadar agenda tahunan, tetapi gerakan bersama untuk membangun Pendidikan Kota Mataram yang unggul dan bekarakter,” pungkas Yusuf.

Dalam pembukaan tersebut, turut hadir Bunda Guru Kota Mataram, Hj. Kinnastri Mohan Roliskana. PGRI Kota Mataram, Kepala Sekolah se-Kota Mataram, hingga guru dan siswa. Pada kesempatan yang sama, Bunda Guru Kota Mataram, Kinnastri Mohan Roliskana mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan FMS ini.

Menurutnya, FMS merupakan momen yang tepat untuk semua masyarakat sekolah menumpahkan segala kreativitas, inovasi dan sekaligus sebagai ajang silaturahmi seluruh ekosistem pendidikan di Kota Mataram.

 “Karena, sebagai tenaga pendidik, dalam memberikan pelajaran kepada anak didiknya itu membutuhkan seni,” ujarnya.

Kinnastri berharap, FMS dapat membawa perubahan, semangat, serta energi positif bagi semua masyarakat sekolah di Kota Mataram.

“Saya juga berharap bahwa FMS ini bisa membawa perubahan, membawa semangat kepada  kita semua masyarakat sekolah ini untuk menjadikan dunia pendidikan ini menyenangkan. Menjadikan dunia pendidikan ini sangat berarti dan membekas  dengan energi yang postif bagi anak-anak kita kelak,” tandasnya.

Dari pantauan, acara pembukaan FMS 2025 berlangsung meriah sekaligus spektakuler. Teras Udayan tumpah ruah oleh peserta yang hadir. Diperkirakan, sekitar 2150 peserta hadir dalam acara tersebut.

Beragam penampilan dari siswa tingkat SD hingga SMP di Kota Mataram ditampilkan dalam grand opening tersebut. Di panggung yang berbeda, para siswa juga mengikuti berbagai pertunjukan dan lomba, seperti lomba menyanyi, melukis, membatik, pentas seni, sains, dan berbagai kompetisi kesenian lainnya.

Sebelum pembukaan, acara turut dirangkaikan oleh kegiatan parade pendidikan. Parade yang bertujuan memperlihatkan bentuk kreativitas dan inovasi guru juga tenaga kependidikan itu juga berjalan lancar dan kondusif. Sekitar 3057 tenaga guru dan tenaga kependidikan ikut serta memeriahkan parade dengan menunjukkan karya kreatif dan inovatif mereka.

Kabid GTK, Disdik Kota Mataram, Naufal Aldian, mengatakan, pada parade pendidikan, FMS yang terselenggara untuk kedua kalinya ini diharapkan dapat menjadi momen silaturahmi para guru dan tenaga pendidikan di Kota Mataram.

“Sehingga ruang kreativitas masyarkat sekolah kita, khususnya di teman-teman sekolah mampu memperlihatkan kreativitasnya dan nilai-nilai seni yang ada di sekolah masing-masing,” jelasnya.

Kegiatan FMS 2025 akan berlangsung selama tiga hari dari Sabtu, 23 Agustus 2025 hingga Senin, 25 Agustus 2025. Naufal menyampaikan, selain kegiatan kesenian yang terselenggara pada hari pertama, hari kedua FMS juga tidak kalah menarik.

Ia menjelaskan, pada hari kedua, akan ada kegiatan fun run tingkat SD dan SMP. Lalu pada hari ketiga sebagai malam puncak acara FMS 2025, akan ada penganugerahan guru dan tenaga kependidikan berprestasi.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua PGRI Kota Mataram, Imam Purwanto turut mengapresiasi kegiatan FMS kali ini. Menurut Imam, kegiatan yang tidak hanya melibatkan siswa, tetapi juga guru ini akan membawa energi positif. “Ini tanda bahwa Disdik Kota melalui Bidang GTK bisa memobilisasi guru untuk bisa mendukung kegiatan meskipun seremonial ini merupakan silaturahmi di kalangan para pendidik,” ujar Imam.

Ia juga menyoroti bagaimana Disdik turut menyuguhkan perlombaan yang bisa diikuti setiap siswa dengan berbagai kategori. “Luar biasa ini dinas melalui Bidang GTK kegiatannya. Sangat massal, sangat masif, sangat lengkap dari sisi olahraga, seni, dan lainnya, semuanya terakomodir,” ungkapnya.

FMS 2025 merupakan kegiatan akbar bagi seluruh masyarakat sekolah di Mataram. Kegiatan ini tidak hanya mampu mengeluarkan potensi yang dimiliki guru dan siswa, tetapi juga berhasil menyatukan semua elemen sekolah untuk membangun dunia pendidikan di Kota Mataram yang berkualitas sekaligus menyenangkan. (sib/*)

RELATED ARTICLES
IKLAN

VIDEO