spot_img
Kamis, Januari 29, 2026
spot_img
BerandaNTBSUMBAWABolos Sekolah, Dua Pelajar di Sumbawa Diamankan

Bolos Sekolah, Dua Pelajar di Sumbawa Diamankan

Sumbawa Besar (Suara NTB) – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) mengamankan dua orang siswa dari berbagai sekolah menengah ataas yang kedapatan bolos sekolah di Pantai Seliper Ate, Selasa, 26 Agustus 2025.

“Kami amankan mereka untuk dilakukan pembinaan untuk diserahkan ke sekolah, untuk dilakukan pembinaan sesuai SOP, karena saat dilakukan patroli mereka sedang nongkrong,” kata Kepala Dinas Sat Pol PP Sumbawa, Abdul Haris, kepada wartawan, Selasa, 26 Agustus 2025.

Ia menyebutkan, keduanya beralasan sedang menunggu jemputan untuk berangkat ke sekolah padahal dari hitungan jarak, cukup jauh dari tempat mereka sekolah.

“Hari ini kami amankan kembali untuk dilakukan pembinaan sebelum dipulangkan ke rumah masing-masing termasuk meminta mereka menandatangani surat pernyataan,” jelasnya.

Haris pun meyakinkan, giat patroli maupun penertiban akan intens dilaksanakan. Hal ini juga dilakukan untuk memulihkan gangguan ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat.

“Jadi, selain siswa kami juga menyisir pedagang yang menggunakan trotoar untuk berjualan sehingga tidak ada masyarakat lain yang dirugikan, ” ucapnya.

Khusus anak sekolah lanjut Haris, pihaknya meminta kepada sekolah untuk lebih memantau keberadaan mereka termasuk kepada orang tua. Hal tersebut dilakukan untuk menekan adanya siswa yang bolos sekolah.

“Kami meminta kepada orang tua untuk mengawasi anak-anaknya termasuk ke pihak sekolah untuk memastikan tidak ada siswa yang bolos sehingga tidak terjadi hal yang tidak diinginkan,” tukasnya. (ils)

RELATED ARTICLES
IKLAN

VIDEO