spot_img
Jumat, Januari 30, 2026
spot_img
BerandaEKONOMIBBWS NT I Tegaskan Bendungan Meninting Aman dari Gempa, Masyarakat Diminta Tak...

BBWS NT I Tegaskan Bendungan Meninting Aman dari Gempa, Masyarakat Diminta Tak Terpengaruh Isu Hoaks

Lombok Barat, 19 September 2025 – Balai Besar Wilayah Sungai Nusa Tenggara I (BBWS NT I) memastikan bahwa Bendungan Meninting di Kabupaten Lombok Barat aman dan tahan gempa. Masyarakat diminta tidak khawatir atas beredarnya informasi yang menyebutkan bahwa konstruksi bendungan ini tidak tahan terhadap guncangan seismik.

Kepala Humas BBWS NT I, Yemi Yordan, menegaskan bahwa sejak tahap perencanaan lebih dari satu dekade lalu, Bendungan Meninting telah melalui uji kelayakan ketat sesuai standar nasional dan internasional.

“Ada sekitar 25 item yang diuji, termasuk ketahanan terhadap gempa. Semua pengujian dilakukan oleh para ahli dari Kementerian PUPR, yang memiliki keahlian di bidang mekanika tanah, konstruksi bendungan, hingga teknologi deteksi gempa,” jelas Yemi, Jumat, 19 September 2025.

Menurut Yemi, bendungan ini dirancang untuk menghadapi gempa hingga magnitudo 7. Jika terjadi gempa dengan kekuatan 5 hingga 6 magnitudo, bendungan masih berada dalam batas aman.

“Kalau pun terjadi gempa di atas magnitudo 8, bukan hanya bendungan yang terdampak, tetapi juga infrastruktur lain. Namun, skenario tersebut sangat jarang terjadi,” imbuhnya.

Yemi membantah isu yang menyebut Bendungan Meninting berisiko jebol. Menurutnya, tidak ada catatan mengenai bendungan besar yang runtuh hanya karena gempa bumi. Kasus-kasus banjir di masa lalu lebih sering disebabkan oleh meluapnya kapasitas air, bukan karena kegagalan struktur.

“Ini adalah proyek strategis nasional. Semua aspek keselamatan dan keamanan sudah diperhitungkan secara menyeluruh. Tidak mungkin negara membangun sesuatu yang membahayakan masyarakatnya,” tegas Yemi.

Sebelum dilakukan proses impounding (pengisian air ke bendungan), BBWS NT I telah melaksanakan serangkaian uji kestabilan dan rembesan selama beberapa bulan. Saat ini, pembangunan telah rampung 100% dan sedang memasuki tahap pemeliharaan rutin.

“Pemantauan dilakukan secara berkala, termasuk terhadap alat pendeteksi pergerakan tanah dan potensi kebocoran. Semua data dan dokumen uji kami tersedia dan siap ditinjau,” kata Yemi.

Dengan kapasitas tampung sekitar 6,8 juta meter kubik, Bendungan Meninting akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Lombok Barat dan sekitarnya. Manfaat tersebut meliputi:

Peningkatan irigasi pertanian. Penyediaan air baku. Pengendalian banjir.

 “Kami berharap masyarakat bisa fokus pada manfaat jangka panjang bendungan ini, dan tidak terpengaruh oleh isu-isu yang tidak memiliki dasar ilmiah,” tutup Yemi. (bul)

RELATED ARTICLES
IKLAN

VIDEO