spot_img
Kamis, Januari 29, 2026
spot_img
BerandaNTBDOMPUPeringati Bulan K3 Nasional, PT STM Gelar Donor Darah

Peringati Bulan K3 Nasional, PT STM Gelar Donor Darah


Dompu (suarantb.com) – PT Sumbawa Timur Mining (STM) kembali menggelar bhakti sosial donor darah bagi karyawan dan kontraktor mitra bisnisnya. Kegiatan merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional tahun 2026.

Kegiatan donor darah ini bekerjasama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD Dompu dan Puskesmas Rasabou Hu’u di area New Staging Hu’u, Kabupaten Dompu pada Kamis (29/1/2026). Kegiatan yang rutin dilaksanakan dan diikuti secara antusias oleh karyawan dan kontraktor mitra bisnis STM.

Sebelum kegiatan donor, peserta diharuskan mengisi formulir donor darah dan pemeriksaan awal kesehatan. Seperti tekanan darah, HB dan lainnya. Mereka yang memiliki tekanan darah tinggi atau HB rendah tidak diizinkan donor. Begitu juga dengan mereka yang memiliki riwayat konsumsi obat dalam 3 hari terakhir,juga tidak bisa mendonor.

Sebanyak 83 kantong darah berhasil dikumpulkan. Jumlah ini jauh lebih banyak dibandingkan pelaksanaan donor darah tahun 2025 yang terkumpul 63 kantong. Darah yang terkumpul langsung dibawa ke UTD RSUD Dompu untuk diskrining. Setelah dinyatakan lolos skrining baru bisa didonorkan kepada mereka yang membutuhkan.

Kepala Teknik Tambang (KTT) STM, Yan Fuadi ikut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah ini. Ia pun memberikan apresiasi terhadap antusiasme para karyawan dan kontraktor mengikuti kegiatan donor darah. “Donor darah itu salah salah satu hal yang sangat positif. Darah kita akan digunakan untuk orang – orang yang memerlukan,” ungkap Yan Fuadi.

Di sisi lain, program ini akan menjadikan pendonor lebih sehat. Karena ada sirkulasi darah dalam tubuh dan melahirkan darah baru sebagai pengganti yang keluar. “Saya apresiasi sekali buat teman – teman, dari kontraktor, dari STM yang sudah join (kegiatan) hari ini. Semoga darah kita, amal kita, bisa berguna buat semua orang dan diterima sama Allah SWT,” harapnya.

Sitti Akmal, S.Kep.Ners., Kepala UPTD Puskesmas Rasabou Hu’u yang ikut membantu kegiatan donor darah di area New Staging Hu’u menyampaikan apresiasinya kepada PT. STM yang selalu menggelar kegiatan donor darah untuk memenuhi kebutuhan stok darah di UTD RSUD Dompu.

Darah yang terhimpun, tentu akan sangat bermanfaat bagi pasien yang membutuhkan. Terlebih RSUD Dompu kini memiliki layanan cuci darah, sehingga membutuhkan stok darah yang cukup. “Terimakasih sudah menjadi bagian dari pahlawan kemanusiaan. Insya Allah, darah yang disumbangkan sangat berhaga bagi pasien yang membutuhkan,” ungkpnya.

Bambang dari PT Telkom Dompu mengaku, rutin menggelar donor darah. Setiap kegiatan donor darah selalu terlibat. “Alhamdulillah, saya rutin melakukan donor darah. Bahkan Ketika ada pasien yang membutuhkan, saya langsung donor ke RSUD Dompu,” akunya.

Karyawan PT STM Vovia Witni mengaku, sangat bersyukur bisa kembali melakukan donor darah. Donor ini menjadi kali kedua baginya, karena sebelumnya ada saja kendala yang membuatnya gagal mendonorkan darahnya. “Rasa deg – degan itu pasti ada, tapi bersyukur bisa sukses,” ungkapnya. (ula)

 

RELATED ARTICLES
IKLAN

VIDEO