spot_img
Selasa, Januari 14, 2025
spot_img
BerandaHEADLINEHormati Keputusan Rakyat, Zul-Uhel Ucapkan Selamat Atas Kemenangan Iqbal-Dinda

Hormati Keputusan Rakyat, Zul-Uhel Ucapkan Selamat Atas Kemenangan Iqbal-Dinda

Mataram (Suara NTB) – Pasangan Cagub dan Cawagub nomor urut 2, Zulkieflimansyah-Suhaili FT (Zul-Uhel) memberikan ucapan selamat kepada Paslon nomor urut 3, Lalu Muhammad Iqbal-Indah Damayanti Putri (Iqbal-Dinda) sebagai pemenang dalam perhelatan Pilgub NTB 27 November 2024.

Ucapan selamat tersebut disampaikan oleh Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Zul-Uhel, Sambirang Ahmadi. “Ya kami juga tentu memberikan ucapan selamat kepada Mamiq Iqbal dan Ibu Dinda sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB terpilih,” ujar Sambirang kepada Suara NTB, Jumat, 27 November 2024.

Dikatakan Sambirang, pihaknya menghormati keputusan dan pilihan rakyat yang mayoritas memilih pasangan Iqbal-Dinda sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur NTB lima tahun ke depan. “Ya itulah pilihan rakyat NTB, kita harus hormati keputusan rakyat,” katanya.

Meskipun kemenangan Iqbal-Dinda tersebut baru berdasarkan hasil hitung cepat, dan proses rekapitulasi suara di KPU sedang berjalan, tetapi pihaknya meyakini bahwa hasil resmi di KPU nanti tidak akan jauh berbeda dengan hasil hitung cepat tersebut.

“Ya proses rekapitulasi suara di KPU sedang berjalan, kita kawal terus sampai tuntas. Tapi saya kira hasil hitung cepat yang mengunggulkan pasangan Iqbal-Dinda ini tidak akan jauh berbeda dengan hasil resmi di KPU nanti,” kata politisi PKS itu.

Kepada pendukung Zul-Uhel, Sambirang menyerukan untuk menerima hasil Pilgub NTB dengan lapang dada, sebab itu adalah pilihan dari masyarakat NTB. Ia meminta kepada pendukung untuk tidak berlama-lama bersedih terkait hasil Pilgub NTB 2024.

“Inilah kontestasi demokrasi, dari tiga pasangan calon inikan harus ada satu yang menang. Karena itu kami tidak mau berlama-lama untuk meratapi kekalahan ini, karena bagaimana pun inilah keputusan rakyat,” tegasnya.

Untuk itu pihaknya pun memastikan akan mendukung pemerintahan Iqbal-Dinda ke depan. Sebab Iqbal-Dinda akan menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur seluruh masyarakat NTB.

“Yang menang maupun yang kalah semuanya adalah masyarakat NTB, dan Iqbal-Dinda adalah Gubernur dan Wakil Gubernur untuk semua masyarakat NTB. Jadi kita dukung pemerintah ini untuk kemajuan NTB,” katanya.

Pemungutan suara pemilihan calon Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) NTB pada Rabu 27 November 2024 telah tuntas digelar. Diketahui, pasangan Iqbal-Dinda mengumpulkan sebesar 1.139. 530 suara sah atau sekitar 41,10 persen berdasarkan hasil tabulasi perolehan suara sementara Pilgub NTB tahun 2024 yang diolah dari berbagai sumber sampai dengan tanggal 29 November 2024. Data masuk TPS sebanyak 8277 dari total 8405 TPS, atau 98,48 persen.

Posisi kedua ditempati oleh Paslon nomor urut 2, Zul-Uhel sebanyak 870. 620 suara atau 31,40 persen. Terakhir Paslon Rohmi-Firin mengumpulkan suara sebanyak 762.720 atau 27,51 persen. (ndi)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -


VIDEO