spot_img
Sabtu, Januari 31, 2026
spot_img
BerandaNTBSUMBAWASumbawa Komitmen Sukseskan Program Agromaritim

Sumbawa Komitmen Sukseskan Program Agromaritim

Sumbawa Besar (Suara NTB) – Pemkab Sumbawa, memastikan kesiapannya untuk mendukung program Agromaritim yang dicanangkan Pemerintah Provinsi NTB. Program tersebut untuk mendukung peningkatan ekonomi masyarakat terutama di beberapa komoditi kelautan dan perikanan.

“Kalau di budi daya kita akan terus meningkatkan produksi perikanan tangkap yang menjadi salah satu sumber utama baik untuk keperluan domestik maupun ekspor,” Kata Kepala Bappeda Litbang Sumbawa, Dr. Deddy Heriwibowo, kepada Suara NTB, Kamis, 14 Agustus 2025.

Ia melanjutkan, upaya yang dilakukan pemerintah dalam mendukung sektor tersebut dengan program penguatan alat tangkap bagi para nelayan. Sementara terkait program budi daya pihaknya akan mendorong komoditas udang, garam, dan rumput laut menjadi unggulan daerah.

“Pada intinya Kabupaten Sumbawa sudah memiliki keunggulan komparatif di komoditas di Agromaritim ini dan fokus kita saat ini adalah meningkatkan produktivitas bagi pelaku usaha agromaritim,” ujarnya.

Salah satu metode yang akan dilakukan pemerintah lanjutnya yakni penguatan permodalan dan jejaring pemasaran. Sehingga dengan pola demikian komoditas agromaritim akan memberikan dampak maksimal bagi peningkatan perekonomian masyarakat.

“Semua program sudah kita siapkan untuk mendukung program tersebut sehingga apa yang menjadi target pemerintah dalam penurunan angka kemiskinan bisa terealisasi,” ucapnya.

Ia pun menyebutkan untuk komoditas unggulan dari hasil budidaya Udang Vaname nilai produksinya rata-rata Rp10.163.825.000.000. Hasil dari budidaya rumput laut nilai produksinya rata-rata Rp2.370.311.683.333.

“Kalau untuk nilai produksi ikan hasil tangkap rata-rata sebesar Rp395.115.350.000. Sehingga kami berkomitmen untuk terus meningkatkan produksi tersebut,” tambahnya.

Ia berharap kepada pemerintah provinsi untuk bisa memberikan dukungan sesuai dengan potensi yang dimiliki daerah. Jika daerah memiliki potensi besar maka dukungan anggarannya juga bisa maksimal sehingga potensi tersebut bisa memberikan hasil yang maksimal.

“Kami berharap anggaran yang diberikan untuk mendukung program itu bisa maksimal sesuai dengan potensi yang dimiliki. Sehingga apa yang menjadi tujuan pemerintah bisa terealisasi,” tukasnya. (ils)

RELATED ARTICLES
IKLAN

VIDEO