Mataram (Suara NTB) – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh siswi MTsN 2 Mataram. Nazila Auliatunnufus, siswi kelas 9B, berhasil meraih juara 2 pada ajang Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) tingkat Kota Mataram bidang Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Dengan capaian tersebut, Nazila berhak melaju ke tingkat provinsi yang akan digelar pada bulan Oktober mendatang.
Keberhasilan ini tentu menjadi bukti nyata kerja keras, semangat belajar, dan ketekunan Nazila dalam menguasai bidang IPS. Kompetisi yang cukup ketat di tingkat kota tidak menyurutkan langkahnya untuk menunjukkan kemampuan terbaik sehingga berhasil mengharumkan nama madrasah.
Kepala MTsN 2 Mataram, Sumber Hadi, S.Ag., M.Ag., menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas prestasi yang diraih. “Kami mengucapkan selamat kepada Nazila Auliatunnufus yang telah berhasil lolos ke tingkat provinsi. Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berjuang dan memberikan hasil terbaik pada ajang berikutnya. Madrasah sangat mendukung penuh usaha dan doa agar bisa meraih hasil maksimal di tingkat provinsi nanti,” ujarnya.
Tidak hanya menjadi kebanggaan pribadi, capaian Nazila juga menunjukkan bahwa siswa-siswi MTsN 2 Mataram mampu bersaing secara akademik di tingkat yang lebih tinggi. Hal ini sekaligus menjadi dorongan bagi peserta didik lainnya untuk menumbuhkan semangat belajar dan tidak mudah menyerah menghadapi tantangan.
Dengan semangat kebersamaan dan dukungan dari seluruh keluarga besar madrasah, Nazila diharapkan dapat terus meningkatkan kemampuan serta memberikan yang terbaik pada ajang provinsi nanti. MTsN 2 Mataram optimis bahwa prestasi serupa akan terus lahir dari generasi-generasi berikutnya. (ron)


