spot_img
Rabu, September 11, 2024
spot_img
BerandaPOLHUKAMPOLITIKKetua Tim Pemenangan Rohmi-Firin akan Dipimpin Ketua DPW PKB NTB 

Ketua Tim Pemenangan Rohmi-Firin akan Dipimpin Ketua DPW PKB NTB 

Mataram (Suara NTB) – Ketua DPW PKB NTB, Lalu Hadrian dikabarkan bakal memimpin ketua tim pemenangan bakal pasangan Cagub dan Cawagub, Sitti Rohmi Djalilah – Musyafirin (Rohmi-Firin) di Pilkada serentak NTB 2024. Pertimbanganya karena PKB merupakan parpol dengan kursi terbesar di koalisi pengusung Rohmi-Firin.

Dikonfirmasi terkait hal itu, Lalu Hadrian Irfani mengatakan bahwa bahwa untuk posisi ketua tim pemenangan Rohmi-Firin masih belum putuskan. Pihaknya akan melakukan rapat parpol koalisi bersama Paslon untuk membahas pembentukan tim pemenangan termasuk memutuskan siapa yang akan jadi pemimpin tim.

“Kan nanti malam ini kami akan bertemu tim koalisi ini, apakah PKB yang akan ditunjuk, apa PDIP atau Perindo. Kami tentu akan musyawarahkan mana yang terbaik sebagai ketua tim pemenangan Rohmi-Firin,” ujar Lalu Hadrian saat dikonfirmasi pada Kamis, 15 Agustus 2024.

Jika pun nantinya PKB yang akan dipercayakan untuk menjadi ketua tim pemenangan. Hadrian menegaskan bahwa pihaknya sangat siap. Sebab dengan telah diputuskannya mendukung Rohmi-Firin oleh DPP PKB, maka pihaknya di pengurus DPW PKB NTB harus all out untuk memenangkan Rohmi-Firin.

“Di Pilkada NTB kami sudah memutuskan mendukung Rohmi-Firin. Prinsipnya ketika partai sudah menentukan pilihan, maka kami bertekad kuat untuk memenangkannya, tidak ada kata mundur, bismilah Rohmi-Firin akan menang di Pilkada NTB 2024,” tegas Lalu Hadrian disela-sela Rakorwil.

Ketua Komisi V DPRD Provinsi NTB itu meyakini bahwa Rohmi-Firin akan keluar jadi pemenang Pilkada NTB 2024. Sebab basis masa pasangan ini jelas, yakni dukungan dari jamaah NWDI dan juga NU. Sebab keduanya merupakan representasi dari ormas terbesar di NTB tersebut.

“Kami sangat meyakini pasangan ini menang, dasarnya beagron pasangan ini jelas, modal elektoralnya jelas,  Ibuk Rohmi representasi salah satu ormas terbesar di NTB yakni NWDI, dan pak Musafirin Representasi NU, beliau ketua PC NU di KSB,” ungkapnya.

“Kemudian kedua tokoh ini memiliki karakter kepemimpinan yang kuat, yang tidak dimiliki calon lain. Sehingga ketika turun ke masyarakat sangat bisa diterima luas. Kami meyakini Rohmi-Firin yang paling pas Memimpin NTB lima tahun ke depannya,” sambungnya.

Diketahui pasangan Rohmi-Firin ini diusung oleh koalisi tiga partai yakni PKB, PDIP dan Perindo. Dukungan dari tiga partai tersebut telah memastikan pasangan Rohmi-Firin memenuhi syarat tiket pencalonan. (ndi)



RELATED ARTICLES
- Advertisment -




Most Popular

Recent Comments