spot_img
Minggu, Februari 1, 2026
spot_img
BerandaNTBKOTA MATARAMKemendagri Belum Izinkan Pemkot Gelar Mutasi Pejabat

Kemendagri Belum Izinkan Pemkot Gelar Mutasi Pejabat

Mataram (Suara NTB) – Rencana Pemerintah Kota Mataram menggelar mutasi di awal Agustus, ternyata molor. Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) belum mengeluarkan izin, termasuk memilih satu dari tiga nama yang diusulkan menjadi kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Sekretaris Daerah Kota Mataram, Lalu Alwan Basri dikonfirmasi pekan kemarin menjelaskan, seluruh pengajuan rekomendasi mutasi pejabat ke Kementerian Dalam Negeri melalui aplikasi. Rekomendasi atau izin belum diperoleh terutama untuk pengisian jabatan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Adapun hasil uji kompetensi telah disampaikan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). “Semua kita usulkan lewat aplikasi,” terangnya.

Ia menjelaskan, prosedur pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) khusus jabatan Kadis Dukcapil harus melalui Kemendagri. Direktorat Jenderal Administrasi Kependudukan Kemendagri akan melakukan tes wawancara terhadap tiga nama pejabat yang diusulkan. Setelah ditentukan satu nama pejabat, maka akan disampaikan ke Komisi Aparatur Sipil Negara. Selanjutnya, Pemkot Mataram kembali mengajukan izin pergeseran pejabat. “Prosesnya dari Mendagri dulu baru hasilnya disampaikan ke KASN. Setelah itu, kita kembali mengajukan izin untuk mutasi pejabat,” jelasnya.

Target pengisian jabatan kosong diakui molor. Sebab, surat pengajuan yang dikirim ke Kemendagri belum ada jawaban. Alwan berharap penunjukan Kadis Dukcapil oleh Dirjen Adminduk Kemendagri bisa tuntas pekan depan, sehingga bisa segera diajukan pergeseran pejabat.

Walikota Mataram, Dr. H. Mohan Roliskana menginginkan pengisian jabatan eselon II bisa segera dilakukan karena banyaknya posisi yang kosong. Posisi kosong dinilai sangat fundamental seperti Badan Keuangan Daerah dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Dua instansi ini sangat strategis yang berhubungan langsung dengan pelayanan kepada masyarakat. “Kita berharap bisa segera diisi karena posisinya sangat strategis,” ujarnya.

Seperti diketahui, empat jabatan pimpinan OPD yang kosong yakni, Kepala Dinas Dukcapil, Kepala Badan Keuangan Daerah, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran, dan Sekretaris DPRD Kota Mataram. (cem)

RELATED ARTICLES
IKLAN

VIDEO