spot_img
Kamis, November 21, 2024
spot_img
BerandaNTBKOTA MATARAMCuaca Ekstrem, Sejumlah Pohon Tumbang di Mataram

Cuaca Ekstrem, Sejumlah Pohon Tumbang di Mataram

Mataram (Suara NTB) – Cuaca ekstrem yang terjadi pada, Selasa, 12 November 2024 mengakibatkan sejumlah pohon tumbang di Kota Mataram. Rata-rata pohon tumbang menutupi jalan sehingga menimbulkan kemacetan.

Data dihimpun Suara NTB, pohon tumbang terjadi di Jalan Pertanian, Lingkungan Tegal, Kelurahan Selagalas. Lingkungan Gegutu Timur, Kelurahan Rembiga. Depan Kampus Universitas 45 Mataram, Lingkungan Rungkang Jangkok, Kelurahan Sayang-sayang dan Kelurahan Bertais.

Lurah Selagalas, Muhammad Yusrin menerangkan, hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan pohon tumbang di Jalan M. Yamin dan Jalan Pertanian Lingkungan Tegal. Pohon ini menutup akses jalan sehingga warga segera mengevakuasi pohon tersebut, agar tidak mengganggu arus lalu lintas.

Proses evakuasi melibatkan warga serta petugas dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Mataram. “Kalau di Jalan M. Yamin terdapat tiang listrik yang tumbang sehingga evakuasi langsung oleh petugas LH. Kalau di Tegal warga secara swadaya bergotong royong,” jelasnya.

Menurutnya, kondisi cuaca tidak bisa diprediksi sehingga masyarakat diimbauan meningkatkan kewaspadaan terutama tidak keluar rumah apabila terjadi cuaca ekstrem. Selain itu, ia meminta warga melaporkan ke kepala lingkungan bilamana menemukan terjadinya bencana seperti pohon tumbang dan banjir. “Apabila pohon tidak bisa ditangani, kita meminta masyarakat menghubungi kelurahan atau melapor ke Mataram Siaga,” ujarnya.

Yusrin mengakui, pohon tumbang paling rawan terjadi di wilayahnya, walaupun Dinas Lingkungan Hidup Kota Mataram telah melakukan perantingan terhadap pohon tersebut. Sementara, ancaman banjir cendrung dikhawatirkan di Lingkungan Nyangget karena berdekatan dengan aliran sungai. “Kalau di Jalan Peternakan sifatnya sementara saja, karena air kiriman dari atas,” katanya.

Dikonfirmasi terpisah, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Pelaksana Badan Penanggunangan Bencana Daerah Kota Mataram, Irwan Rahadi mengatakan, penanganan pohon tumbang diprioritaskan yang mengganggu lalu lintas dan pada posisi jalan utama. Saat ini, personil dari BPBD dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Mataram sedang bekerja mengevakuasi pohon tumbang tersebut. “Kita prioritaskan yang mengganggu lalu lintas,” jawabnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Mataram, H. Nizar Denny Cahyadi mengatakan, petugas sedang bekerja melakukan evakuasi terhadap pohon tumbang tersebut. (cem)

IKLAN

spot_img
RELATED ARTICLES
- Advertisment -



VIDEO