spot_img
Jumat, Januari 3, 2025
spot_img
BerandaNTBSUMBAWA BARATPerayaan Tahun Baru, Kapolres KSB Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas

Perayaan Tahun Baru, Kapolres KSB Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas

Taliwang (Suara NTB) – Kapolres Kabupaten Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dalam menyambut Tahun Baru 2025.

Menurut Kapolres, penting menjaga situasi Kamtibmas dan suasana nyaman dan damai serta menghindari perilaku yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain. “Kami mengajak seluruh masyarakat dalam pergantian tahun ini agar menjadikan momentum itu sebagai upaya merefkeksi diri atas perjalanan waktu setahun sebelumnya,” katanya.

Dikatakan Kapolres cara terbaik dalam merayakan malam pergantian tahun yakni dengan mengucap rasa syukur kepada tuhan yang maha kuasa. Menggelar beragam ibadah sesuai keyakinan masing-masing warga bisa menjadi pilihan. “Bisa menggelar ceramah agama atau istigosah kalau yang islam. Begitu juga dengan yang beragama lain dengan ritualnya masing-masing,” sarannya.

Selain dengan mendekatkan diri kepada Allah SWT Tuhan yang maha kuasa. Kapolres mengingatkan pentingnya menjaga toleransi antar umat beragama. “Kami mengimbau juga kepada masyarakat untuk saling menghormati perayaan agama masing-masing demi menciptakan suasana damai dan harmonis di Tana Pariri Lema Bariri ini,” cetusnya.

Selanjutnya Kapolres meminta masyarakat untuk tidak melakukan konvoi kendaraan dan menggunakan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi ( brong), di jalan raya saat malam pergantian tahun baru. Aksi itu kata dia, sangat berpotensi membahayakan keselamatan nyawa sendiri dan pengguna jalan lain.

Berikutnya, Kapolres melarang masyarakat mengunakan petasan dan sejenisnya yang tidak dapat dikendalikan. Dan paling penting lagi masyarakat juga dilarangan menggelar pesta minuman keras (miras) dan penyalahgunaan narkoba selama perayaan malam pergantian tahun.

“Anggota kami akan melakukan patroli untuk memastikan tidak ada pelangggaran Kamtibmas terjadi di seluruh wilayah KSB,” janji Kapolres.

Berikutnya, Kapolres menyampaikan, bagi masyarakat yang berencana bepergian agar benar-benar memastikan keamanan rumahnya sebelum meninggalkan kediamannya. “Cek semuanya, periksa kembali aliran listrik, matikan semua peralatan elektronik dan pastikan pintu serta jendela dalam keadaan terkunci,” sarannya. (bug)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -




VIDEO