spot_img
Sabtu, Februari 22, 2025
spot_img
BerandaHEADLINEHari Pertama Setelah Dilantik, Kumpulkan Kepala OPD, Wagub Singgung Soal Kompetensi

Hari Pertama Setelah Dilantik, Kumpulkan Kepala OPD, Wagub Singgung Soal Kompetensi

Mataram (Suara NTB) – Sehari setelah dilantik Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Wakil Gubernur (Wagub) NTB, Hj. Indah Dhamayanti Putri menggelar syukuran di kediamannya di Meninting, Kecamatan Batu Layar, Lombok Barat, Jumat, 21 Februari . Dalam kesempatan tersebut, Wagub mengumpulkan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov NTB dan menyampaikan beberapa hal penting.

Dalam sambutannya, Dinda demikian Wagub biasa disapa menyatakan betapa pentingnya dukungan birokrasi dalam menjalankan roda pemerintahan. Oleh karenanya, demi mewujudkan visi-misi Iqbal-Dinda selama lima tahun ke depan, kerja sama dan dukungan menjadi kunci keberhasilan mewujudkan NTB Makmur Mendunia.

Tentunya mengawali masa pengabdian kami dengan Pak Iqbal, kami membutuhkan dukungan dari seluruh birokrasi yang tersebar di seluruh NTB. Khususnya di jajaran pemerintah provinsi, ujarnya.
Selain dukungan, ia memastikan seluruh jajaran Pemprov NTB dapat bekerja maksimal sesuai dengan kompetensinya. Yang mana segala sesuatu dilakukan dengan pertimbangan yang matang, tidak terburu-buru namun juga tidak terlalu lambat dalam mengambil langkah.

Saya percaya bapak ibu dengan profesionalisme bapak ibu di dalam membantu kami dengan Pak Iqbal, Insya Allah ada saatnya bapak ibu akan ditempatkan sesuai kemampuan dan kapasitas bapak dan ibu sekalian, sambungnya.

Disampaikan, Gubernur NTB juga ingin memastikan bagaimana kompetensi para OPD lingkup Pemprov NTB dalam menjalankan pemerintahan selama beberapa tahun terakhir. Yang pasti, akan ada penyesuaian sesuai dengan kemampuan dan kapasitas diri masing-masing OPD.

Pak Iqbal juga memastikan beliau ingin melihat secara utuh seperti apa kemampuan dari seluruh jajaran Pemprov. Saya juga menyampaikan karena Mamiq lama di luar negeri tentunya saya bilang di daerah harus disesuaikan. Dan yang tidak bolehm terlalu cepat dan terlalu lambat, jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, ia menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan Pemprov NTB sebelum dan selama masa pelantikan. Begitupun dengan OPD-OPD yang tidak bisa turut serta mendampingi sampai Jakarta, dikatakan dengan senantiasa membantu meskipun secara virtual.
Tak lupa, selama beberapa waktu ke depan, kepemimpinan Pemprov NTB akan berada di bawah kendalinya. Karena Gubernur NTB, Lalu Muhammad Iqbal harus mengikuti retret bersama Presiden selama seminggu ke depan. Setelahnya, Wakil Gubernur akan menyusul mengikuti retret tanggal 27-28 Februari 2025.

Jadi sesuai izin beliau melalui zoom dengan Bapak Wamendagri diharapkan wakil kepala daerah untuk kembali sehingga tidak terjadi kekosongan, katanya. Adapun terkait dengan serah terima jabatan (sertijab), dikatakan akan dilaksanakan setelah retret di Magelang. Dipastikan pihaknya sudah menyesuaikan waktu dengan mantan Pj Gubernur NTB, H. Hassanudin.

Mantan Bupati Bima dua priode ini juga mengingatkan kepada para OPD bahwa masa-masa Pilkada selama beberapa bulan terakhir merupakan masa yang sangat sulit, khususnya bagi para ASN. Namun, ia percaya Pemprov NTB secara professional menjaga nama baik mereka sebagai ASN. (era)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -





VIDEO