spot_img
Sabtu, Januari 31, 2026
spot_img
BerandaNTBKOTA MATARAMSiagakan Tim Satgas Bencana

Siagakan Tim Satgas Bencana

MENINDAKLANJUTI arahan Wali Kota Mataram, Dr. H. Mohan Roliskana, setelah apel siaga bencana hidrometeorologi di Halaman Taman Sangkareang, Jumat (31/10/2025), Pemerintah Kelurahan Dasan Agung Baru, Kecamatan Selaparang, mulai membentuk dan menyiagakan Tim Satgas Siaga Bencana.

Tim tersebut terdiri dari unsur Perlindungan Masyarakat (Linmas), Kepala Lingkungan, Ketua RT, kader kelurahan, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas, serta dilengkapi dengan berbagai alat evakuasi. Langkah ini dilakukan sebagai upaya antisipatif menghadapi potensi bencana hidrometeorologi seperti banjir, genangan air, dan pohon tumbang di wilayah setempat.

Lurah Dasan Agung Baru, Rahmat Fahrurozi, mengatakan pembentukan Satgas tersebut merupakan bagian dari kesiapsiagaan pemerintah kelurahan dalam menghadapi situasi yang berpotensi terjadi selama musim penghujan.

“Tentunya dengan sumber daya manusia yang ada, kami siagakan seluruh unsur kelurahan. Ini sebagai langkah antisipasi dan kesiapsiagaan dalam menghadapi kondisi yang memang berpotensi terjadi,” ujar Rahmat.

Rahmat menjelaskan, secara geografis wilayah Kelurahan Dasan Agung Baru diapit oleh dua aliran sungai besar, yakni Sungai Ancar dan Sungai Jangkuk, yang kerap meluap ketika curah hujan tinggi. Kondisi ini menjadikan wilayah tersebut termasuk salah satu daerah dengan potensi banjir dan genangan air di Kota Mataram.

Sebagai bagian dari upaya mitigasi bencana, pihak kelurahan juga menyiapkan peralatan mesin pemotong kayu untuk mengantisipasi pohon tumbang, terutama di sepanjang Jalan Protokol Langko yang banyak ditumbuhi pepohonan besar.

“Memastikan kesiapan sejak dini. Semoga tidak ada peristiwa yang tidak diinginkan, sehingga wilayah Kelurahan Dasan Agung Baru khususnya, dan Kota Mataram pada umumnya, tetap aman dan lancar,” tambahnya.

Selain penyiapan Satgas, Rahmat juga mengimbau masyarakat agar meningkatkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke saluran air, untuk mencegah penyumbatan drainase yang dapat memperparah genangan.

“Kami bersama masyarakat sudah melaksanakan kegiatan gotong royong, dan kegiatan ini kami minta terus dilakukan secara rutin di masing-masing lingkungan,” ujarnya.

Melalui berbagai langkah tersebut, Pemerintah Kelurahan Dasan Agung Baru berharap dapat memperkuat kesiapan dan respons cepat dalam menghadapi potensi bencana selama musim penghujan, serta memastikan keamanan, kebersihan, dan kenyamanan warga di wilayahnya. (pan)

RELATED ARTICLES
IKLAN

VIDEO