Mataram (Suarantb.com) – Kanwil Kemenkumham NTB melaksanakan kegiatan koordinasi dan konsultasi terkait pengukuhan Graha Federasi Kempo ke Sekretariat Direktorat Jenderal Imigrasi di Jakarta, Senin, 8 Juli 2024.
Adapun tim dari Kanwil Kemenkumham NTB yang mengikuti kegiatan tersebut yakni Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian Made Nur Hepi Juniartha, Kepala Bidang Yantah, Kes, Hab, Pengelolaan Basan, dan Keamanan Lalu Jumaidi, serta Kasubbid Informasi Keimgirasian Gusti Ayu Made Widnyani. Tim diterima Sekretaris Direktorat Jenderal Imigrasi Sandi Andaryadi.
Made Nur Hepi Juniartha mengatakan, kedatangan Tim Kanwil NTB adalah untuk berkoordinasi dan berkonsultasi terkait rencana pengukuhan Graha Federasi Kempo NTB yang akan turut mengundang Menteri Hukum dan HAM RI.
“Bapak Sesditjen pernah memiliki pengalaman dalam pengukuhan Graha Federasi Kempo saat masih menjabat sebagai Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Maluku Utara. Kami berharap dapat sharing informasi perihal tersebut agar rencana Kanwil Kemenkumham NTB mengukuhkan Graha Federasi Kempo dapat berjalan sesuai rencana,” ujar Made Nur Hepi Juniartha.
Sandi Andaryadi mengapresiasi persiapan yang telah dilakukan Tim Kanwil NTB dan menyarankan agar tim juga berkoordinasi dengan pengurus Fedrasi Kempo Indonesia (FKI) Pusat agar persiapan bisa dilaksanakan dengan lebih matang.
Terpisah, Kakanwil Kemenkumham NTB mengatakan pengukuhan Graha Federasi Kempo NTB diharapkan dapat membina fisik dan keterampilan bela diri pegawai jajaran Kemenkumham NTB.
“Kami berharap kegiatan ini dapat mendukung tugas dan fungsi para pegawai di lingkungan Kanwil Kemenkuham NTB,” ujar Parlindungan. Sebagai informasi, Menkumham Yasonna H Laoly ditunjuk sebagai Ketua Umum Federasi Kempo Indonesia (FKI) masa bakti 2022-2026. (r/*)
*(Junianto Budi Setyawan)