spot_img
Jumat, April 25, 2025
spot_img
BerandaNTBLOMBOK BARATKompleks Kantor Pemkab dan DPRD Lobar Langganan Genangan Air

Kompleks Kantor Pemkab dan DPRD Lobar Langganan Genangan Air

Giri Menang (Suara NTB) – Lingkungan kompleks perkantoran Kantor Bupati Lombok Barat (Lobar) kerap dilanda genangan air, ketika hujan. Di areal kompleks gedung putih kantor bupati dan DPRD menjadi titik yang rawan genangan. Selain itu, beberapa Kantor Dinas seperti Kantor Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dan OPD lainnya.

Pantauan Suara NTB pada Rabu, 8 April 2025, hujan lebat melanda pada siang hari menyebabkan areal kantor bupati tergenang. Beberapa titik, ketinggian air lumayan tinggi. Seperti di jalur keluar masuk ke Bencingah kompleks gedung putih. Bahkan ketinggian air di jalur keluar masuk ini mencapai di atas mata kaki hingga betis. Genangan air tidak lancar keluar dari saluran drainase, karena buruknya sistem drainase. Saluran yang ada tertutup sampah dan sedimentasi karena tidak pernah dibersihkan.

Begitupula di kantor DPRD. Gedung fraksi digenangi air, hampir tiap kali hujan. Bahkan ketinggian air di areal parkir gedung wakil rakyat ini cukup tinggi. DPRD maupun pegawai yang parkir di areal itu terkendala ketika terjadi genangan. Sistem saluran di areal ini kurang bagus, sehingga sirkulasi air hujan mampet. Kantor OPD di areal kompleks Kantor Bupati juga tak luput dari genangan. Seperti kantor Bapenda, di bagian depan jalur keluar masuk digenangi air hujan.

 Dikonfirmasi terkait hal ini, Sekda Lobar H. Ilham mengatakan bahwa terkait penanganan persoalan genangan di lingkungan kompleks Kantor Bupati telah direncanakan pihaknya. “Sedang dalam perencanaan membuatkan saluran tahun ini, insyaallah,” katanya. (her)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -




VIDEO