spot_img
Selasa, Desember 3, 2024
spot_img
BerandaNTBSUMBAWAPeduli Kelestarian Lingkungan, PT SMM Bersama Universitas Samawa dan Masyarakat Lakukan Penanaman...

Peduli Kelestarian Lingkungan, PT SMM Bersama Universitas Samawa dan Masyarakat Lakukan Penanaman Mangrove

Di era modern ini, tanggung jawab sosial perusahaan menjadi aspek penting dalam operasional bisnis yang berkelanjutan. Menyadari pentingnya peran perusahaan dalam memberikan tanggung jawab sosial, PT Solusi Masyarakat Mandiri (PT SMM) yang bergerak dalam bidang budidaya udang vannamei melakukan aksi penanaman mangrove di Dusun Bina Marga, Desa Stowe Brang, Kecamatan Utan, Sumbawa, pada hari Sabtu, 23 November 2024.

Kegiatan penanaman mangrove ini merupakan kegiatan keenam kalinya yang dilakukan oleh PT SMM.

CEO PT SMM yang kerap disapa Yar Rahman mengungkapkan kegiatan ini didasari adanya kesadaran bahwa perusahaan tambak merupakan perusahaan yang memberikan dampak lingkungan, sehingga kegiatan ini merupakan bagian tanggung jawab perusahaan dalam meminimalisir impact lingkungan dan memberi manfaat untuk masyarakat sekitar.

Yar Rahman juga berharap kegiatan ini menjadi inspirasi kepada investor lain agar dapat memberikan konstribusi kepada lingkungan. Dalam pelaksanaannya, PT SMM bekerja sama dengan Universitas Samawa, pemerintah desa, kelompok masyarakat dan berbagai pihak lainnya. Kolaborasi ini bertujuan untuk memastikan keberlanjutan dan keberhasilan program bina lingkungan yang dilakukan oleh PT SMM.

Pada kegiatan tersebut, Dosen Universitas Samawa, Yadi Hartono, M.Si., sebagai pelaksana program melaporkan kegiatan penanaman mangrove ini diikuti lebih dari 200 orang yang berasal dari kelompok masyarakat, KTH semesta hijau, staf PT SMM, mahasiswa, pecinta lingkungan, GenBi dan pihak lainnya. Yadi juga menyampaikan bahwa sebelumnya PT SMM dan Universitas Samawa telah melakukan beberapa kegiatan yaitu asesmen lapangan, pelatihan kepemimpinan dan organisiasi untuk kelompok masyarakat, pembibitan mangrove.

Pada kesempatan ini, Wakil Rektor III Universitas Samawa Dr. Syafruddin, M.M., turut hadir dan memberikan sambutan. Syaf menyampaikan ucapan terima kasih kepada PT. SMM karena telah melibatkan dan mempercayai Universitas Samawa sebagai relasi dalam program bina lingkungan dan sangat mengapresiasi kegiatan yang digagas oleh PT SMM tersebut.

Ia juga menyampaikan kegiatan bina lingkungan ini sejalan dengan roadmap pengabdian kepada masyarakat Universitas Samawa.

Di sela-sela penanaman mangrove, Neri Kautsari selaku ketua pelaksana program Bina Lingkungan menyampaikan hal yang paling penting setelah kegiatan penanaman mangrove ini ialah memastikan dan memonitoring pertumbuhan mangrove. Neri berharap mangrove yang ditanam dapat tumbuh dengan baik, sehingga dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan untuk masyarakat dan bumi. (r)

IKLAN

spot_img
RELATED ARTICLES
- Advertisment -



VIDEO