Praya (Suara NTB) – Tongkat komando di lingkungan Kodim 1620/Lombok Tengah (Loteng), resmi berganti. Setelah Rabu, 9 April 2025, Letkol Arm. Karimmuddin Rangkuti resmi dilantik sebagai Komandan Kodim (Dandim) 1620/Loteng yang baru mengantikan pejabat sebelumnya Letkol Kav. Andi Yusuf Kertanegara. Serah terima jabatan berlangsung di Makorem 162/WB dipimpin langsung Danrem 162/WB Brigjen TNI Jsasul Arief.
Letkol Kav Andi Yusuf Kertanegara yang sudah lebih dari dua tahun mengemban tugas sebagai Dandim 1620/Loteng sendiri kini mendapat tugas baru sebagai Kepala Staf Brigade Kavaleri (Kasbrig) 1/LA Kodam Jaya. Adapun Letkol Arm. Karimmuddin Rangkuti yang merupakan jebolan Akademi Militer (Akmil) tahun 2004 ini sebelumnya merupakan Komandan Batalyon Armed 20/BY Kodam IX/Udayana.
Dalam keteranganya, Letkol Arm Karimmuddin Rangkuti mengaku bukan tugas yang mudah menjadi Dandim di Loteng. Terlebih tantangan di Loteng sangatlah besar. Terutama dalam menjaga stabilitas keamanan dan mendukung program-program pembangunan daerahnya.
Pun demikian ia tetap bersyukur telah diberikan amanah dan berkomitmen untuk memberikan kinerja yang terbaik bagi Loteng. “Komitmen kami terus menjaga dan meningkatkan sinergi antara TNI dengan Polri dan pemerintah daerah serta masyarakat di daerah ini. Sebagai bagian dari upaya mewujudkan Loteng yang lebih aman dan sejahtera,” sebutnya.
Sementara itu, Dandim Loteng sebelumnya Letkol Kav Andi Yusuf Kertanegara secara khususnya menyampaikan apresasi kepada semua pihak di Loteng yang dukungan dan kerjasamanya serta sinergi yang baik selama dirinya menjabat sebagai Dandim 1620/Loteng. Sehingga bisa menyelesaikan tugas dengan baik. Ia pun berharap hubungan sinergi dan silaturahmi akan terus terpancar dan terjalin antara semua dimanapun dirinya bertugas. (kir)