spot_img
Kamis, Oktober 10, 2024
spot_img
BerandaPOLHUKAMPOLITIKWalikota Mataram : Semakin banyak calon makin baik untuk demokrasi

Walikota Mataram : Semakin banyak calon makin baik untuk demokrasi

Mataram (Suara NTB) – Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana menilai semakin banyak bakal calon yang bertarung dalam kontestasi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Mataram pada 27 Nopember 2024 akan semakin baik dalam konteks membangun demokrasi di wilayah itu.

“Nggak apa-apa bagus. Semakin banyak calon yang maju akan semakin baik bagi demokrasi kita,” kata Mohan Roliskana menjawab pertanyaan wartawan terkait munculnya sejumlah tokoh dalam bursa bakal calon wali kota dan wakil wali kota di Kota Mataram, Minggu.

Ia mengaku tak ingin ambil pusing atau pun terlalu mempersoalkan terkait munculnya sejumlah tokoh dalam bursa bakal calon wali kota dan wakil wali kota tersebut, meski tokoh-tokoh itu disebut-sebut bakal menjadi penantang serius jika dirinya kembali maju dalam bursa Pilkada Kota Mataram pada 27 Nopember 2024 mendatang.

“Siapa yang mau maju, silakan saja. Tidak apa-apa, justru bagus supaya ada warna demokrasi kita di Kota Mataram ini,” ujarnya.

Menurut dia, adanya nama-nama lain yang muncul justru akan memperkaya dan menambah variasi pilihan masyarakat terhadap pemimpinnya untuk lima tahun ke depan.

“Itu artinya masyarakat memiliki ekspektasi tinggi terhadap pemimpinnya ke depan. Jadi, bagus-lah,” tegas Ketua DPD Partai Golkar Provinsi NTB ini.

Namun demikian meski dikait-kaitkan akan maju kembali dalam kontestasi Pilkada Kota Mataram, Mohan mengaku sampai dengan saat ini belum memutuskan apakah akan tetap maju sebagai bakal calon wali kota atau ikut bertarung dalam bursa calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB.

“Seperti yang sering saya katakan sebelumnya, saya ini bagian dari sistem. Apapun nanti keputusan parpol saya akan ikuti dan mendukung, apakah saya akan bertarung di Pilkada Kota Mataram atau Pilkada NTB. Semua itu, tergantung hasil survei dan Juni atau Juli mungkin sudah keputusan,” katanya.

Diketahui sejumlah tokoh disebut-sebut bakal menjadi penantang kuat Wali Kota Mataram Mohan Roliskana. Bahkan, sejumlah tokoh ini sudah menyatakan kesiapan-nya maju sebagai bakal calon wali kota dan wakil wali kota.

Tak hanya dengan kesiapan kata-kata di mulut, beberapa di antaranya sudah serius mendaftarkan diri ke sejumlah partai politik, seperti Wakil Ketua DPRD Kota Mataram sekaligus Ketua DPC Partai Gerindra Kota Mataram, Abd Rahman.

Selanjutnya, politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang juga mantan komisaris di anak usaha Perum Bulog, Karman BM. Kemudian ada mantan Anggota DPD RI dua periode sekaligus kader Partai Perindo NTB, Baiq Diyah Ratu Ganefi. (ndi)

IKLAN

spot_img
RELATED ARTICLES
- Advertisment -


VIDEO