spot_img
Senin, Februari 17, 2025
spot_img
BerandaPOLHUKAMPOLITIKPenghematan Anggaran, Lalu Iqbal Minta Acara Tasyakuran Pelantikan di TMII Dibatalkan

Penghematan Anggaran, Lalu Iqbal Minta Acara Tasyakuran Pelantikan di TMII Dibatalkan

Mataram (Suara NTB) – Gubernur NTB terpilih, HL Muhammad Iqbal, meminta agar agenda tasyakuran dan silaturahmi dengan warga NTB yang berada di Jakarta dibatalkan. Rencananya, acara tersebut akan dilaksanakan di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Gubernur NTB terpilih, Lalu Iqbal, pada Jumat, 31 Januari 2025. “Acara yang sebelumnya direncanakan di Anjungan NTB di TMII, kami minta untuk tidak diselenggarakan,” kata Lalu Iqbal.

Mantan Duta Besar untuk Turki ini menjelaskan bahwa acara tersebut memang direncanakan setelah pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB oleh Presiden Indonesia, untuk mengundang masyarakat NTB yang tinggal di Jakarta. Namun, setelah mempertimbangkan berbagai aspek, ia menilai situasi tidak mendukung.

“Itu (pelantikan) bukan hanya untuk NTB, tetapi juga melibatkan sekitar 27 provinsi, belum lagi ada banyak wali kota dan bupati. Dari sisi waktu dan kondisi, acara tersebut tak memungkinkan,” jelasnya.

Lebih lanjut, keputusan untuk membatalkan acara di TMII juga bagian dari upaya efisiensi anggaran. Lalu Iqbal menambahkan bahwa penghematan ini merupakan bagian dari instruksi presiden (Inpres) yang meminta seluruh daerah untuk melakukan efisiensi anggaran dengan mengurangi kegiatan seremonial.

“Kita harus lebih menghemat, dan acara syukuran yang sederhana saja. Tasyakuran nanti akan dipusatkan di Kota Mataram,” tegasnya.

Sebagai bagian dari upaya mengurangi pemborosan anggaran terkait pelantikan, Lalu Iqbal juga telah meminta agar pejabat OPD tidak berangkat ke Jakarta. Selain itu, relawan dan simpatisan pasangan Iqbal-Dinda juga diminta untuk hadir dalam acara Kenduri Rakyat yang akan digelar di Teras Udayana.

Sejak awal, Lalu Iqbal memang memiliki komitmen untuk menekan pemborosan anggaran dalam kegiatan seremonial. Bahkan, upaya penghematan ini dimulai dengan anggaran operasional Gubernur dan Wakil Gubernur.

“Penghematan anggaran ini harus dimulai dari Gubernur, kita ingin memberikan contoh agar yang lain mengikuti,” katanya beberapa waktu lalu.

Sebagai informasi, dalam rapat persiapan pelantikan yang dipimpin oleh Sekda NTB, Lalu Gita Ariadi, beberapa waktu lalu, memang sempat direncanakan acara tasyakuran di Anjungan NTB di TMII. Saat itu, diperkirakan sekitar 2.000 orang akan diundang dalam acara silaturahmi dengan warga NTB di perantauan. (ndi)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -


VIDEO