spot_img
Jumat, Februari 7, 2025
spot_img
BerandaPENDIDIKANLarangan Bawa HP ke Sekolah, Kepsek SMPN 11 Mataram: Masih Ada Pro-Kontra

Larangan Bawa HP ke Sekolah, Kepsek SMPN 11 Mataram: Masih Ada Pro-Kontra

Mataram (Suara NTB) – Larangan membawa HP ke sekolah di Mataram menimbulkan pro dan kontra di kalangan orang tua. Pihak sekolah menyiapkan solusi bagi orang tua yang khawatir sulit menghubungi anaknya.

Kepala SMPN 11 Mataram, H. Azizudin, S.Pd., M.Pd., M.E., mengatakan bahwa ada pihak orang tua siswa yang setuju dan tidak setuju dengan larangan membawa gawai ke sekolah. Orang tua yang tidak setuju beralasan mereka khawatir sulit memantau keadaan anaknya. Terutama ketika waktu pulang sekolah untuk menjemput anaknya. Selain, ada hal-hal penting lain yang menyangkut para siswa.

Kendati demikian, pihak sekolah telah memberikan solusi dari kekhawatiran tersebut. Azizudin menyampaikan, pihaknya telah memfasilitasi siswa dengan menyediakan hand phone (HP) umum yang bisa digunakan untuk komunikasi dengan orang tua ketika waktu pulang sekolah.

“Sudah ada HP-nya, selain itu, bisa pinjam HP bapak atau ibu guru juga,” kata Azizudin, ditemui di ruang kerjanya, Selasa, 4 Februari 2025.

Larangan membawa gawai ke sekolah tercantum dalam Surat Edaran (SE) yang ditandatangani Walikota Mataram, Dr. H. Mohan Roliskana, S.Sos., M.H., pada Senin, 3 Februari 2025.

SMPN 11 Mataram sendiri mendukung kebijakan dari Pemkot tersebut. Pihak sekolah berpendapat bahwa larangan membawa HP ke sekolah merupakan langkah yang baik. “Kami sambut positif dengan adanya kebijakan (larangan) bawa HP ke sekolah,” ujar Azizudin.

Siswa pun menyambut baik larangan membawa HP ke sekolah. Siswi kelas 8 C SMPN 11 Mataram, Mardiani, mengatakan, larangan membawa HP ke sekolah justru akan membuatnya lebih fokus belajar. Terkait keperluan komunikasi dengan orang tua, ia tidak merasa khawatir.

“Alhamdulillah, guru kami di SMPN 11 Mataram baik-baik dan ramah, bisa meminjamkan kami HP,” katanya. Bahkan, kata Mardiani, orang tuanya juga menyarankan dirinya tidak membawa HP ke sekolah. (sib)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -



VIDEO