spot_img
Senin, Maret 24, 2025
spot_img
BerandaEKONOMIResmi Dibuka, Fitness Plus Epicentrum Lombok Mulai Beroperasi

Resmi Dibuka, Fitness Plus Epicentrum Lombok Mulai Beroperasi

Mataram (Suara NTB) – Fitness Plus Epicentrum Lombok sebagai pusat kebugaran terbesar di Nusa Tenggara Barat, sudah mulai beroperasi. Fitness Plus Epicentrum Lombok menggelar pembukaan resmi bertajuk ForeverFit Stronger Together-Honoring Our Elders, yang dihadiri oleh puluhan lansia dari salah satu Panti Sosial di Kota Mataram. Serta menggelar talkshow Kesehatan bersama Prodia Mataram.

Acara ini berlangsung di Fitness Plus Epicentrum Lombok, tepatnya di parkiran P1 Lombok Epicentrum Mall pada Minggu pagi 16 Februari 2025.

Kegiatan opening ceremony ini dihadiri langsung oleh Investor Fitness Plus Epicentrum Lombok Septi Oktaviane Zarah, General Manager Lombok Epicentrum Mall Salim Abdad, Tenant Coordinator Lombok Epicentrum Mall, Dadit Ujayana, Marketing Communication Epicentrum Mall, dan yang lainnya.

“Mudahan ini semua berkah dan berjalan lancar,” ucap District Manager Fitness Plus Epicentrum Mall Beni Setiawan. Menurutnya, kegiatan diawali dengan pengajian pada pagi harinya. Kemudian, berlanjut dengan talkshow kesehatan dan pemeriksaan kesehatan.

Dengan harga terjangkau, Fitness Plus Epicentrum Lombok menyediakan fasilitas gym setara hotel bintang lima. Fitness Plus Epicentrum Lombok adalah satu-satunya pusat kebugaran terbesar yang buka selama 24 jam di Nusa Tenggara Barat. Serta memiliki luas area lebih dari 1.000 meter persegi yang dilengkapi alat fitness berkelas dunia.

Hadirnya Fitness Plus Epicentrum Lombok diharapkan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat NTB terkait gym sesuai tren saat ini. Fitness Plus juga turut menawarkan gaya hidup sehat sebagai satu paket lengkap. “Didukung juga dengan berbagai layanan lainnya untuk memenuhi kebutuhan kebugaran semua kalangan di NTB,” ucapnya.

General Manager Lombok Epicentrum Mall, Salim Abdad, berharap operasional Fitness Plus bisa terus berjalan dengan lancar. Target yang diharapkan dapat terwujud dan bertambah setiap tahunnya. Pihaknya berterima kasih atas kehadiran Fitness Plus di NTB yang menjadi kebanggaan di Kota Mataram.

Dikatakan bahwa Fitness Plus dengan senang hati menerima masukan dan kritikan, apabila ada kekurangan, sehingga bisa terus memberikan pelayanan yang terbaik ke depannya. Selain itu, wisatawan asing juga terus berdatangan ke Lombok Epicentrum Mall setelah adanya Fitness Plus ini. Hal ini tentu saja menjadi nilai tambah, karena Fitness Plus memiliki standar yang tinggi dan terbaik.

“Sehingga buat mereka juga terpenuhi keinginannya. Mudahan ini menjadi daya tarik untuk orang Mataram dan lainnya, terima kasih sudah buka di Epicentrum Mall,” pungkasnya.(hir)

IKLAN

spot_img
RELATED ARTICLES
- Advertisment -



VIDEO