Praya (Suara NTB) – Desa Semparu, Kecamatan Kopang, Lombok Tengah (Loteng) ditetapkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) NTB sebagai Desa Cantik (Cinta Statistik) tahun 2024 ini. Melalui program Desa Cantik tersebut, Desa Semparu berkesempatan untuk mendapat pengawalan dan pembinaan dari BPS NTB dalam mengelola serta menyajikan berbagai data statistik. Dengan begitu Desa Semparu bisa secara mandiri mengelola data-data statistik yang ada di desanya.
Pencanangan dilakukan langsung Kepala BPS NTB Drs. Wahyudin, MM., bersama Asisten II Setda Loteng H. Lendek Jayadi, di gedung serba guna Desa Semparu, Selasa, 3 September 2024. “Melalui program Desa Cantik ini, Desa Semparu akan kita bina dan kawal. Supaya kedepan bisa mengelola data-data statistik sesuai standar yang ada,” sebutnya.
Dengan begitu data statistik yang dimilik Desa Semparu bisa seragam dengan data-data di kementerian lembaga di tingkat pusat, sehingga akan memudahkan bagi kementerian atau lembaga di tingkat pusat untuk mengakses data-data statistik yang dimiliki Desa Semparu. Jika ada kebutuhan data untuk program dan lainnya.
“Bagi pemerintah desa sendiri ketersediaan data statistik desa itu juga akan sangat membantu. Dalam penyusunan program pembangunan atau yang lainnya. Karena data yang tersedia sudah disusun sesuai standar statistik yang ada. Dengan kata lain, validasi data tersebut bisa dipertanggungjawabkan,” terang Wahyudin.
Data-data statistik milik Desa Semparu nantinya akan terhubung langsung dengan setidaknya delapan kementerian/lembaga di tingkat pusat melalui aplikasi yang ada di kementerian lembaga tersebut. Di antaranya Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Kementerian Keuangan dan beberapa kementerian lainnya.
“Poinnya, program Desa Cantik ini bagaimana membina dan mendorong desa untuk memiliki data yang berkualitas. Sesuai dengan standar statistik yang ada,” imbuhnya.
Menurutnya, data yang berkualitas sangat menentukan sukses tidaknya jalanya pembangunan di suatu wilayah. tidak terkecuali di tingkat desa. Dan, nantinya secara nasional itu akan dilombakan untuk menentukan Desa Cantik terbaik secara nasional.
Dipilihnya Desa Semparu sebaga Desa Cantik bukan tanpa alasan. Selain soal kesiapan pemerintah desa, Desa Semparu juga memiliki keunggulan tersendiri. Yakni dalam pengelolaan sampah. Bahkan, Desa Semparu bisa masuk lomba desa tingkat nasional berkat kesuksesnya dalam mengelola sampah.
“Data-data terkait penanganan sampah bisa juga masuk dalam program Desa Cantik ini. Dan, bisa menjadi refrensi kedepan. Baik itu bagi Desa Semparu maupun desa-desa lainya,” pungkasnya.
Terpisah, Kepala Desa Semparu Lalu Ratmaji Hijrat mengatakan, pihaknya menyambut baik penetapan Desa Semparu sebagai Desa Cantik. Menurutnya, persoalan ketersediaan data sejauh ini masih menjadi persoalan oleh sebagian besar desa-desa di daerah ini, tidak terkecuali Desa Semparu. Melalui program tersebut ke depan Desa Semparu bisa memiliki data statistik yang berkualitas, sehingga bisa memberikan manfaat luas dalam mendukung proses pembangunan di Desa Semparu. (kir)