spot_img
Senin, April 28, 2025
spot_img
BerandaNTBLOMBOK TENGAHITDC Salurkan Ribuan Paket Bapok bagi Warga Lingkar Kawasan 

ITDC Salurkan Ribuan Paket Bapok bagi Warga Lingkar Kawasan 

Praya (Suara NTB) – Tidak kurang dari 1.500 paket kebutuhan pokok (bapok) disalurkan Injourney Tourism Development Corporation (ITDC) untuk warga kurang mampu serta para lanjut usia (lansia) di tujuh desa lingkar kawasan The Mandalika.

Penyaluran paket bapok tersebut sebagai bagian dari kegiatan Berkah Ramadhan Seru yang digelar ITDC selama bulan puasa kali ini. Ribuan paket bapok tersebut disalurkan secara serentak pada Kamis, 20 Maret 2025.

 Selain paket bapok, ITDC juga menyalurkan santunan bagi anak yatim di lingkar kawasan The Mandalika secara  bersamaan. “Kalau untuk santunan anak yatim, ada 700 anak yatim yang jadi sasaran,” terang Ketua Panitia Kegiatan Ajat Sudrajat, Kamis, 20 Maret 2025.

Ditegaskannya, baik bantuan paket bapok maupun santunan anak yatim seluruhnya disalurkan di tujuh desa lingkar kawasan The Mandalika, mulai dari Desa Kuta, Sukadane, Mertak, Pengengat, Rembitan serta Desa Sengkol dan Desa Prabu dengan jumlah bantuan masing-masing desa dibagi secara proporsional.

Di tempat yang sama General Manager (GM) The Mandalika Wahyu N. Nugroho usai penyerahan bantuan dan santunan secara simbolis di pelataran Masjid Nurul Bilad Kuta mengatakan bantuan dan santunan yang disalurkan tersebut sebagai bentuk kepedulian ITDC kepada warga lingkar kawasan The Mandalika. Dengan bantuan dan santunan tersebut setidaknya bisa meringankan beban warga kurang mampu serta para anak yatim pada bulan Ramadan ini.

“Sekaligus kita ingin menjaga silaturahmi dengan warga lingkar kawasan The Mandalika. Sehingga kedepan bisa terbangun komunikasi dan silaturahmi yang baik antara ITDC selaku pengelola kawasan The Mandalika dengan warga lingkar kawasan The Mandalika,” ujarnya

Menurutnya, komunikasi dan jalinan silaturahmi yang baik tersebut penting sebagai salah satu elemen pendukung dalam pengembangan kawasan The Mandalika. Harapannya, ke depan kawasan The Mandalika bisa semakin berkembang dan maju serta bisa berkontribusi lebih besar lagi bagi warga sekitar dan daerah ini secara lebih luas lagi.

“Kita ingin kawasan The Mandalika bisa berkembang menjadi destinasi pariwisata yang inklusif. Sehingga dalam setiap proses pembangunannya juga melibatkan semua pihak. Dengan kawasan The Mandalika bisa memberikan dampak positif bagi pariwsiata dan kesejahteraan masyarakat secara umum,” pungkas Wahyu, seraya memberikan apresiasi kepada semua elemen yang selama ini telah mendukung pengembangan kawasan The Mandalika. (kir)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -





VIDEO